Perangkat Jaringan LAN

Print Friendly, PDF & Email

Local Area Network (LAN)

Terdapat sejumlah perangkat yang melewatkan aliran informasi data dalam sebuah LAN. Penggabungan perangkat tersebut akan menciptakan infrastruktur LAN. Perangkat-perangkat tersebut adalah :

  • Repeater
  • Bridge
  • Hub
  • Switche
  • Router

Repeater/Penguat

Repeater, bekerja pada layer fisik jaringan, menguatkan sinyal dan mengirimkan dari satu repeater ke repeater lain. Repeater tidak merubah informasi yang ditransmisikan dan repeater tidak dapat memfilter informasi. Repeater hanya berfungsi membantu menguatkan sinyal yang melemah akibat jarak, sehingga sinyal dapat ditransmisikan ke jarak yang lebih jauh.

Hub

hub.gifHub menghubungkan semua komputer yang terhubung ke LAN. Hub adalah repeater dengan jumlah port banyak (multiport repeater). Hub tidak mampu menentukan tujuan; Hub hanya mentrasmisikan sinyal ke setiap line yang terkoneksi dengannya, menggunakan mode half-duplex.

Bridge

bridge.gifBridge adalah “intelligent repeater”. Bridge menguatkan sinyal yang ditransmisikannya, tetapi tidak seperti repeater, Brigde mampu menentukan tujuan.

Switch

ethernetswitch.gifSwitch menghubungkan semua komputer yang terhubung ke LAN, sama seperti hub. Perbedaannya adalah switch dapat beroperasi dengan mode full-duplex dan mampu mengalihkan jalur dan memfilter informasi ke dan dari tujuan yang spesifik.

Router

router.gifRouter adalah peningkatan kemampuan dari bridge. Router mampu menunjukkan rute/jalur (route) dan memfilter informasi pada jaringan yang berbeda. Beberapa router mampu secara otomatis mendeteksi masalah dan mengalihkan jalur informasi dari area yang bermasalah.

360 thoughts on “Perangkat Jaringan LAN

  1. LAN
    1. Dibutuhkan kable ethernet UTP dengan konektor RJ.45
    2. Hub/Switch untuk menghubungkan semua PC, topologi star atau extended star
    3. Alokasi alamat IP, sebaiknya digunakan alamat IP Private, yaitu 10.X.X.X , 172.16.X.X s/d 172.31.X.X, dan 192.168.X.X , dimana X bernilai 0 s/d 255.

  2. To: Sdr. Tedi
    Untuk mengaktifkan jaringan LAN, bisa menggunakan alat2 di atas. Yang umum dan murah adalah HUB dan SWITCH

    To:Sdr. eydoey
    Setting pada jaringan LAN dilakukan setelah kabel2 semua terkoneksi dari setiap komputer ke HUB/SWITCH. Setting pada jaringan LAN adalah memasukkan alamat IP pada tiap2 komputer yang masing2 mempunyai alamat IP yang unik dan harus dalam satu network/subnetwok, agar masing2 komputer dapat berkomunikasi di jaringan LAN.

  3. aQ mau’Nanya nih kalo mau buat jaringa harus dftar dlu 9a’ soalnya kalau mau nyaeting kan harus tau IP Adressnya dll.

  4. kalau buat jaringan private, ipnya gak perlu daftar, direkomendasikan menggunakan IP Private, yaitu: 10.X.X.X; 172.16.X.X s/d 172.31.X.X dan 192.168.X.X, nilai X = 0 s/d 255

  5. Halo pa`mudji…aku banyak pengetahuan dari artikel bapak ini terima kasih pa,
    trus saya mau tanya tentang IP pada saat kita mau membuat suatu jaringan LAN, bukannya untuk IP itu kita bebas untuk menentukan IP, trus maksud IP Private itu apa sih….?

    Terima kasih, Herman

  6. Pak Herman,
    Untuk jaringan Private/LAN atau LAN kantor ke LAN kantor yang lain via WAN. Direkomendasikan menggunakan IP Private.
    IP Private adalah sebagai berikut :
    1. 10.X.X.X
    2. 172.16.X.X s.d 172.31.X.X
    3. 192.168.X.X

    X = 0 s/d 255

    pernah dipublish di : http://mudji.net/press/?p=126

  7. Pak mau tanya…..utk menyambungkan 2 ip private yg berbeda itu biar sama2 bisa konek gmn ya pak?
    kalau umpama saya punya 2 hub dan 1 router.
    trs router itu apa bisa bisa buat proxy, kalau jaringan itu akan saya connectkan dgn internet.
    (kalau nggak bisa trs gmn pak cara buat proxy kalau saya menggunakan windows 2003 server, karena katanya proxy itu diperlukan untuk kemanan dan kecepatan akses internet)

  8. untuk menyambungkan 2 pc dengan Kabel UTP dengan jarak 100 m apa bisa,
    waktu di cek menggunakan tester UTP bisa, tapi
    ketika di konekkan ke PC knapa tidak bisa ya?
    bagai mana caranya supaya kabel UTP dengan panjang 100 meter bisa berfungsi untuk LAN?
    mohon pencerahannya

  9. mohon bantuannya pak..saya pake 2 isp 1 indosat 1 speedy, trs gmn cara menggabungkannya biar bisa saling konek, gmn setting ipnya pak..biar bisa konek ke billing dengan ip yang indosat….terimakasih

  10. Hi Ronni,
    Cara menggabungkannya bisa menggunakan router.
    Setting IP disesuaikan dengan masing-masing provider.
    Untuk mempermudah billing dibuat satu subnet dengan ip provider yang diinginkan

  11. Hi Mr. je_nggot
    Kita bisa membuat kabel LAN 10/100Mega sepanjang 100 m tanpa repeater, karena masih sesuai dengan rekomendasi utk jenis cable UTP Cat-5 atau Cat-5e.
    Saya pernah pasang LAN UTP Cat-5 sepanjang 110 m, dan berfungsi dengan baik, asal sesuai dengan aturan pin assigment kabel LAN T-568A, yang ada di http://mudji.net/press/?p=40

  12. Hi…
    saya awam dlm jarkom!mau nanya.
    di kantor sy ad 8 komputer yg terhubung ke hub!terus ad penambahan 1 komputer lagi. Berhubung hub yg digunakan sblmnya 8 port,jd hrs nambah 1 hub lg. Gmna cara menghubungkn hub ke hub! setting kabelnya peer to peer atau jaringan?t
    hx.

  13. gimana klo beda lantai , soalnya LAN di jaringan saya tidak mempunyai kecepatan maksimal , apa perlu repeater di setiap lantai , kantor saya 4 lantai dan ruang server di lantai 1

  14. aku bs mnta tolong g?
    aku mau bikin warnet di sebuah bangunan 3 lantai.isinya 50 komputer.lantai pertama ada 20 komputer plus server, lantai 2 dan 3 masing-masing berisi 15 komputer.
    1.apa za alat yang diperlukan?
    2.berapa jumlah masing-masing alat?
    3.anggaran dananya kira-kira berapa aza(per-alat)?
    4.kira-kira denah bangunan/rancangan bangunan/gambar bangunannya gimana.bs dibuatkan?
    terima kasih.
    kalo bs besok sudah dapat balasan, karena sangat diperlukan.

  15. Sdr. Jhery,

    1.apa za alat yang diperlukan?
    – Kabel LAN (Rj.45), Hub/Switch sebagai distribusi dan repeater, PC dengan NIC, dan Router/PC-Router untuk koneksi ke Internet.

    2.berapa jumlah masing-masing alat?
    – Masing2 1 switch di setiap lantai dan jika jarak antar lantai lebih dari 100 meter, maka harus dipasang hub sebagai repeater, jadi total sekitar 3 switch dan 2 hub.

    3.anggaran dananya kira-kira berapa aza(per-alat)?
    – Dana/anggaran tergantung merek, beda merek beda harga, silakan survey di ITC mangga dua.

    4.kira-kira denah bangunan/rancangan bangunan/gambar bangunannya gimana.bs dibuatkan?
    – Bangunan bebas saja, yang penting desain ruangan enak dan nyaman.

    Thanks

  16. aku mau nanya,,,,

    ni lagi dapat tugas kuliah tentang Jaringan Peer to Peer.
    Gimana cara memasang tiga komputer dengan Jaringan Peer to Peer.terus aku ga tau cara masanginnya?
    apa aja yang harus disiapkan untuk pemasangan ini?
    aku minta langkah-langkahnya?

    Setelah itu aku diminta,jika telah berhasil melakukan penyambungan maka langkah berikutnya kita harus menginstal satu Games dari salah satu komputer yang menjadi server.

    terima kasih, tolong dibalas soalnya ini tugas akhir perkulian.

    terima kasih atas perhatiannya,

    GBU

  17. ( on July 4th, 2007 at 11:04 pm

    Hi Mr. je_nggot
    Kita bisa membuat kabel LAN 10/100Mega sepanjang 100 m tanpa repeater, karena masih sesuai dengan rekomendasi utk jenis cable UTP Cat-5 atau Cat-5e.
    Saya pernah pasang LAN UTP Cat-5 sepanjang 110 m, dan berfungsi dengan baik, asal sesuai dengan aturan pin assigment kabel LAN T-568A, yang ada di http://mudji.net/press/?p=40 )

    Mau nanya neh ..

    kalau gak sesuai standart memang pengaruh tidak connect karena apa ?/ apa memang hambatan masing2 kabel UTP berbeda ?? atau gmana ?

    trims sebelumnya

  18. alat pa ja yang dibutuhkan utk membuat jaringan LAN ?
    # Hub
    # Switch
    # Router (optional)
    # Kable UTP
    # konektor RJ.45
    # Network Interface Card (NIC)/Ethernet card, dipasang di PC

    Salam

  19. mas kalau cara menghubungkan 2 router dng ip r1 (192.168.0.93/24 192.10.10.1) r2 (192.168.0.94/24 192.168.40.1) supaya client dr r1 dan r2 bs berhubungan dan bs bisa membuka file share jg bs komunikasi antar client gmn caranya?. sy pk microtik

  20. Dear Ali,

    Anda harus membuat routing, agar network yg mempunyai class IP yang berbeda bisa saling berhubungan, silakan baca2 materi Routing di situs ini.

    Salam
    Mudji

  21. salam kenal mas mudji

    sy punya 1 router dgn 3 switch (utk 3 kelompok jaringan) kalo msng2 kel. jaringan mau diproteksi sebaiknya bagaimana?

  22. Salam kenal Achyat.

    sebainya dibuat VLAN. contoh

    Router —>VLAN TRUNK —>Switch
    Router —>VLAN 10 (utk kelompok jaringan 1)
    Router —>VLAN 20 (utk kelompok jaringan 2)
    Router —>VLAN 30 (utk kelompok jaringan 3)

    Router = 1 box
    contoh IP
    kelompok jaringan 1 = 10.1.1.0/24
    kelompok jaringan 2 = 10.1.2.0/24
    kelompok jaringan 3 = 10.1.3.0/24

    Salam
    Mudji

  23. saya ada tugas kuliah..
    kalau mau pasang 3 komputer dan 1 komputernya sebagai server, kira-kira apa saja yang dibutuhkan dan berapa harganya kalau ketiga komputer tersebut menggunakan jaringan LAN dengan besar ruangan 60×10 meter?
    ketiga komputer tersebut tidak dihubungkan dengan internet!

  24. Hubungkan ketiga komputer tersebut dengan HUB/Switch menggunakan kabel Straight. setting alamat IPnya. Untuk harga, tergantung merek hub/switch dan kabel yang digunakan.

  25. Pak Mudji, saya menggunakan mikrotik sebagai pc-router, nah saya ingin memasang proxy disertai dengan manajemen bandwith untuk masing2 client. Pertanyaan : dimana server proxy saya letakkan dan server mana yang seharusnya dijadikan sebagai management bandwith…. terima kasih…. 🙂

    Catt : saya menggunakan proxy clarck connect. (mohon saran apakah proxy tsb perlu diganti dengan “nat windows 2003 server + ccproxy” …)

  26. salam kenal bagi para IT se dunia,akuminta tolong nich,aku punya tugas bikin sistem jaringan lan / wan / man,aku pemula,dan aku juga belum bekerja,tolongin aku ya,apapun caranya.ne alamat meail aku : dicky_benks@yahoo.co.id
    sebelum dan sesudah nya ku ucapkan terima kasih.

  27. Pak Mudji, bisa post artikel terpisah mengenai VLAN nggak? Berikut pembahasan mendalam tentang VLAN. Seperti how-to troubleshoot, atau analisa mengenai performance VLAN itu sendiri. Trims.

  28. klo hanya 2 kompie yang mau dihubungkan ke LAN apa HUB dan switch?

    Sekalian tolong ajarin gimana buat jaringan WIRELESS LAN?
    apa saja yg diperlukan?
    caranya?
    misal gw ganti ip nya kan otomatis internet gw terputus kan?

  29. Hi Fit,
    Anda bisa menjadikan windows 2003 server menjadi router dengan menambahkan routing statik pada DOS Prompt.
    Konfigurasi routing statik di windows via DOS-Prompt dengan command sebagai berikut :
    C:\> route add [network tujuan]mask [subnet mask network tujuan] [ip gateway]

    contoh :
    C:\> route add 172.15.1.0 mask 255.255.255.0 192.168.1.1

  30. Hi Dewi,
    LAN diperlukan untuk membuat sistem komputer online/dapat saling berkomunikasi. Saat ini teknologi LAN yg murah dan handal adalah Ethernet.

  31. pak mudji, aku coba membuat jaringan internet dengan menggunakan adsl dari first media. tapi cuma pc yang bertindak sebagai server aja yang bisa konek ke internet. aku menggunakan os xp sebagai pc servernya (dsktop) dan vista (notebook) sebagai client nya. gambar jaringannya seperti ini: internet – adsl modem – pc server(XP) – hub – client(vista). aku uda coba mengaplikasikan semua (mungkin) yang pernah di jelaskan pak mudji seperti setting ip, subnet mask, dll. tp aku coba ping dari server ke client atau sebaliknya selalu timed out. kira2 masalahnya ada di mana ya

  32. mas maw nanya..
    gimana cara menggabungkan 2 billing yang menjadi satu billing..kita pake 2 jaringan speedy,,sekarang pake 2 billing..gimana caranya biar bisa satu billing saja?
    terima kasih

  33. Hello Wawan,
    Sebaiknya anda install software Proxy (spt. WinGate, WinRoute, proxy, dll) di PC server (XP), untuk mensupport konkesi internet PC Client.

  34. helo nugroho,
    Maksudnya billing speedy? sebaiknya anda kontak customer service speedy agar billing anda dijadikan satu.

    salam

  35. pa mudji, tolong donk ajari aku cara men setting proxy. aku udah dapet software proxy nya tapi…suer deh, gak ngerti cara nge set nya. aku udah baca manual readnya tapi emang agak butek nih otak. tolong ya pencerahannya.

  36. pa Mudji, aku sudah bisa sharing internet menggunakan xp sebagai servernya dan vista, juga xp sebagai client. ternyata aku harus merubah konfigurasi regeditnya dengan mengenable sistem router di xp (server). tapi yang aku bingung, mengapa setiap aku coba jalankan command ping dari server ke client ataupun client ke client tidak bisa. tapi client ke server bisa. aku menggunakan kerio winroute firewall sebagai monitoringnya. konfrigurasi ip berikut: server ip 192.168.1.1, subnet mask 255.255.255.0 gateway (kosong), DNS server menggunakan dns dari adsl provider. sedangkan di client ip nya 192.168.1.2 dan 3, subnetmask 255.255.255.0, gateway 192.168.1.1 dan DNS server juga menggunakan dari adsl provider. kira2 kira apa memang seperti itu (tidak bisa ping) atau ada prosedur yang aku lewatkan. terus, bagaimana caranya aku bisa me-remote client dengan kerio jd aku bisa men shutdown client tanpa harus menyentuh pc client tsb. terima kasih sebelumnya

  37. oh ya satu lagi deh, vpn itu fungsinya apa yaa, apa client harus mengikuti konfigurasi vpn atau tetap seperti sekarang. wah banyak banget ya pertanyaan aku.

  38. Salam Sejahtera,

    Di kantor saya ada 3 komputer yg TIDAK terhubung ke Internet. Saya coba menghubungkan ke 3 komputer menggunakan SWITCH D-LINK 10/100 Fast Ethernet dan Kabel UTP type Straight di k-3 komputer itu. Tapi ada salah satu komputer yg ngga bisa di akses. Ketika mau di akses selalu muncul “\\Client1 is not accessible.You might not have permission to use this network resource.Contact the administrator of this server to find out if you have access permissions.
    The network path was not found”.
    Kasih solusinya donk,biar k-3nya bisa terhubung??

  39. To Mr.Thoieb
    Coba gunakan alamat IP nya, jangan gunakan nama komputer, dengan syarat PC anda bisa ping ke pc tersebut.
    Dari windows, klik Start | Run ,kemudian masukkan \\alamatIP , terus Enter
    Salam

  40. saya sedang mengaktifkan win2003 server sebagai router.klien sdh bsa berkomunikasi, dan server sdh terhubung dengn internet. tapi, kenapa klinnya tidak bisa koneksi keinternet yah?oh ya server dengan dua NIC. nic pertama untuk koneksi internet dasn nik ke dua untuk komunikasi dengan klien. kira yang harus saya seting apanya yah?

  41. mas doel,
    silakan merefer jawaban saya pada point 65 diatas. Anda bisa gunakan proxy bawaaan win2003 yang dikenal dengan nama ICS atau anda install software proxy lain spt WinGate, dll di win2003 server tsb

    Salam

  42. saya mau tanya dan minta bantuan…
    masalahnya pada setingan lan dari server bisa melihat komputer yang lain sedangkan dari client tidak bisa. kalau kita properties pada tcp ipnya yang muncul hanya recieved yang mempunyai nilai sedangkan sendnya tidak ada sama alias 0 sekali tolong bantuannya ini terjadi pada 5 komputer..sedangkan kalau digunakan laptop pada posisi yang sama bisa terkoneksi…dan properties pada tcp ip send and recived ada nilainya Thank’s

  43. HI inyo,
    pastikan pada pc tersebut konfigurasi ip benar.
    Anda bisa cek melalui DOS Prompt, ketik
    C:\>ipconfig /all
    jika anda menggunakan DHCP, pastikan DHCP-nya ON pada PC2 tersebut, utk memperoleh/merequest IP bisa dengan perintah :
    C:\>ipconfig /renew

  44. Mas Muji saya mau tanya neh…
    Saya mau pasang Jaringan LAN dan Internet (Kira2 50 PC/Client), dan server saya pake win server2003, rencana saya mau pake Mail server agar ke-50 Client tersebut bisa download dr server lokal saja. Pertanyaan saya :
    1.Topology jaringan apa yang sesuai dengan rencana saya tadi di atas?
    2. Software apa saja yg perlu dipasang/dikonfigurasi di server maupun di PC Client?
    3.Mungkin Mas Muji ada rekomendasi untuk ISP yg bagus yg sesuai dengan kebutuhan saya tadi, Minta tolong dibantu?

    Oya Jaringan dalam satu lantai (kira2 28×12 meter Luas ruangannya)

    Terima kasih.

    Mas muji, kalau bisa jawaban di e-mail saja(javacentris@yahoo.co.id)

    Terima kasih,

  45. assalamualaikum mas mudji,
    thanks atas pencerahannya tentang konfigurasi sharing internet. sekarang aku sudah bisa mengaplikasiin di rumah. tapi aku minta bantuannya lagi donk. untuk ke depan aku pengen buat jaringan wireless dengan harapan aku nggak puyeng mikirin panjang kabel yang harus aku siapin. kira2 apa aja yang harus aku siapin. aku sudah punya gambaran dengan server menggunakan wireless router untuk men share internet. (point 55) hub aku ganti dengan wireless router dan di client menggunakan usb wireless lan and wifi di notebook. kira2 bener tidak? atau ada yang saya lewatkan?
    thx,

  46. assalamualaikum mas mudji,
    aku mau tanya donk. kalau mau memakai wireless access point apa bisa langsung melalui pc atau harus lewat router dulu. soalnya aku punya access point tapi gak terdeteksi oleh pc jadinya aku tidak bisa men setup nya.

  47. Assalamu’alaikum Mas, Saya minta tolong dijelaskan, saya ingin membangun Online billing sistem menggunakan VPN dan Windows Server 2003, router apa yang bisa sy gunakan yang kompatibel dgn Win Server 2003, bagaimana konfigurasinya dan ISP/jaringan apa yg cocok yg bisa sy gunakan?
    mohon penjelasan..
    Terimakasih.

  48. ass..
    mas salam knal..saya mau tanya bagaimana membangun jaringan LAN dikantor berlantai 3,dengan setiap lantainya mempunyai 5 komputer?dimana kita tempatkan server, dan topologi apa yang sesuai kita gunakan….
    jawaban mas sangat saya tunggu….
    makasih atas smua jawaban mas…

  49. assalamualaikum wr wb

    mohon informasi tentang harga mikrotic poin to point , bagaimana cara pengirimannya kalau minta di antar ke Batam. untuk 2 titik

    itu saja terima kasih
    wassalamualaikum wr wb

  50. Ass, Mas Mudji.
    Mohon maaf sebelumnya, Gimana cara nge_Remote Computer (SErver maupun Client) kantor dari mana saja (PC Rumah / Notebook), pake net Lintas Arta Indosat atau HDSL Telkom (ip public server).
    trim’s

  51. salam…..
    gmana cara menghubungan wireless router (asus) ke jaringan & menghubungan access point (dlink) ke wireless router tersebut utk bisa koneksi internet??
    thx b4

  52. salam..kampus kami memiliki koneksi ke masing2 fakultas lewat kabel (LAN) dan online (internet). skarang kami mengembangkan lg jaringan lewat perangkat wireles menggantikan sebagian kabel, kami memiliki sebuah perangkat wireless router (asus wl 566gM) dan acces point (dlink DWL-2100AP). yg menjadi masalah adalah kami blm bs menghubungkan perangkat2 tersebut ke jaringan induk ( server) utk koneksi internet (wireless router ke server dan access point ke wireless router). mohon petunjuknya. thx b4.

  53. saya masih bingung dengan repeater pak.., soalnya saya pernah baca klo lebih dari 100 meter pasang hub ditengahnya…, apakah hub tersebut punya kemampuan sebagai repeater ?? trus bagaimana dengan switch ??

  54. Halo wasis,
    1.Topology jaringan apa yang sesuai dengan rencana saya tadi di atas?
    Gunakan Ethernet dgn topology star.
    2. Software apa saja yg perlu dipasang/dikonfigurasi di server maupun di PC Client?
    Anda bisa men-setup mail server, dan untuk client bisa dengan menggunakan microsoft outlook.
    3.Mungkin Mas Muji ada rekomendasi untuk ISP yg bagus yg sesuai dengan kebutuhan saya tadi, Minta tolong dibantu?
    ISP cukup banyak di Indonesia, pertimbangan dalam memilih ISP cukup beragam, salah satunya anda bisa test kualitasnya dengan menggunakan http://speedtest.net/
    salam

  55. wa’alaikum salam ww , wawan,
    Ada wireless akses point (AP) yang memiliki 1 port ke arah ISP, dan beberapa port untuk LAN. Dengan AP ini user/PC dapat terhubung ke internet dengan 2 cara :
    1. wireless, PC harus memilki transceiver.
    2. cable, PC harus memilki Network Interface Card (NIC).

    Untuk PC yang memiliki transceiver, tidak bisa dijadikan access point (AP), tapi bisa dihubungkan point-to-point ke PC lain dengan konfigurasi Ad-Hoc.
    Salam

  56. Ferry, wa’alaikum salam ww
    Fungsi router adalah menyediakan dan mengatur koneksi mulai layer 1 s.d 4 OSI. Jadi semua merk router bisa anda gunakan untuk keperluan anda, asal routing dan konfigurasinya benar. Yang paling penting utk koneksi internet adalah default route, contoh di cisco router utk konfigurasi default route:
    router(config)#ip route 0.0.0.0 0.0.0.0 fastethernet 0/0
    FastEthernet 0/0 adalah interface ke arah ISP.

    Untuk jaringan ISP, banyak pilihan, bisa dengan akses wireless maupun wireline yg support teknologi frame-relay, vpn-mpls, atm, dll

  57. Mujibullah, wa’alaikum salam ww,
    Gunakan hub/switch yg dipasang pada tiap lantai. Jika antar lantai jarak kabel tidak lebih dari 100m, cukup 3 buah Hub/Switch, jika lebih dari 100m, anda harus menempatkan hub tambahan antar lantai yg berfungsi sebagai repeater.
    Jumlah port hub/switch harus lebih dari 7 port, krn anda menempatkan 5 PC pada tiap lantai, khususnya lantai 2.
    Server sebaiknya ditempatkan di lt.2, agar PC client memiliki akses yg sama ke server utk lt.1 dan lt.3

  58. bdwianto w’salam ww
    Untuk nge-remote Server/PC via Internet dari manapun, syaratnya Server/PC tsb memiliki IP Public, atau IP Private tapi di NAT statik ke IP Public.
    Aplikasi banyak sekali, spt: remoteadmin, remotedesktop, untuk yang lebih ringan dan gratis anda bisa gunakan RealVNC. Dengan RealVNC ( http://www.realvnc.com/products/download.html ) anda bisa nge-remote Server/PC dgn VNC client yg diinstall di PC Client atau dengan WebBrowser.

  59. Halo Ahmad,
    konsep wireless sebagai pengganti kabel sama2 berfungsi sebagai media akses. Mungkin perlu diperjelas topologi terutama jaraknya. Yang perlu diperhatikan adalah konfigurasi IP-nya. Kemungkinan belum bisa terhubung ke server dan internet adalah konfigurasi IP routingnya belum benar. Jangan lupa memasang default route utk koneksi internet.
    Salam

  60. Hi Dodi,
    Benar, hub dan switch bisa berfungsi sebagai repeater. hanya saja jika menggunakan switch biayanya lebih mahal. Jadi untuk sekedar repeater, gunakan hub dengan port seminimal mungkin.

    salam

  61. hai guys, saya lagi mau setting proxy pake kerio caranya bgmn yah…sekalian juga kasih tau contoh setting ip-nya kl ip local brp…? ip kerionya juga brp..?? tnx ya bro untuk perhatiannya…

  62. mau tanya..?
    saya udah pasang jaringan LAN, tapi setiap kali PC 1 mau lihat data di PC yang lainnya selalu minta password. tolong solusinya..

  63. ass mas muji,

    bagaimana settingan untuk menggabungngkan dua provider berbeda seperti speedy (adsl) dengan winet (wireless) untuk dijadikan dalam satu jaringan agar kedua provider tsb. dapat digunakan..

    apakah bisa?
    alat apa saja yang dibutuhkan?
    dan settingan apa yang perlu digunakan?
    mohon bantuannya..terima kasih.

    email sy.. noelnet_syd@yahoo.co.id
    atau email

  64. Hi Egy,
    untuk share data via PC sebaiknya dipassword untuk security, tinggal buat account saja, biar bisa login, sharing dan transfer data.

  65. Alaikum salam wrwb Noel,
    Anda bisa menggunakan 2 ISP baik dengan akses adsl/wireline maupun wireless.
    Perlu disesuaikan dengan kebutuhan anda :
    1. Anda bisa menggunakan 1 router dengan 1 ethernet dan 2 interface ke arah ISP
    2. Bisa juga anda menggunakan 2 router , 1 utk ke ISP adsl , satu lagi ke ISP wireless
    3. Traffik user dipecah menjadi 2, beberapa subnet ke internet lewat ISP adsl, dan subnet lainnya lewat ISP wireless.
    4. atau anda ingin ISP adsl sebagai main link, dan ISP wireless sebagai backup, atau sebaliknya, dengan load trafic masing2 balance.

    semuanya bisa diimplementasikan, tergantung kebutuhan.

  66. Saya ucapakan terimakasih banyak atas media yang bapak buat ini, saya sangat salut atas kepribadian bapak.
    adapun pertanyaan saya:
    dikantor saya ini saya sudah menginstall windows server 2003, yang rencananya yang akan saya jadikan sebagai server dimana fungsinya untuk pengaturan folder/storage untuk tiap client dan sebagai router untuk koneksi internet dengan beberapa fitur tambahan.m terima kasih banyak sebelumnya

  67. maaf pertanyaannya lupa, apakah ada reference yang bisa saya dapat atau guide dari bapak yang bisa berikan kesaya, saya sudah membeli beberapa buku, tapi tidak menjelaskan secara proporsional kepada penggunaannya, thanks

  68. Hi Hamdan,

    Untuk referensi buku tentang server saya rasa banyak di gramedia. Untuk memanfaatkan server menjadi router sbg gateway ke internet (ICS), bisa anda baca di http://mudji.net/ICS.zip

    Menurut saya, solusi ini tidak reliable, karena ada single failure of point, jika server terjadi sesuatu, misal harus di reset atau crash, maka semua servicesnya termasuk internet akan mati.
    Sebaiknya untuk koneksi internet disediakan satu PC sendiri utk handle trafik dari PC client yang berhubungan dengan internet. Membatasi jumlah user yang akses internet dan mengatur pemakaiannya termasuk situs2 yang tidak ingin diakses.

    salam

  69. bagaimana carax membuat denah 4 lantai, yang berisi 120 pc dan akan dikoneksikan dlm jaringan LAN, serta perhitungan subnet mask dengan ip 172.10.10/25?

  70. pak mudji
    bagaimana caranya menghubungkan lan pada dua gedugn yang berbeda dengan wairless dlink ap2100.

  71. ass mas mudji

    Saya mau tanya nih kalo mau setting proxy biar client di jaringan kita kalo mau buka website harus masukkan username dan password dulu

    thanks

  72. Hi arham,
    klo cara membuat denah tergantung imaginasi masing-masing. gambar denah bisa dibuat dengan VISIO. Untuk menghubungkan 120 PC ke LAN supaya bisa saling berkomunikasi rasanya tidak perlu dilakukan subnet, cukup gunakan satu subnet saja, misal 172.10.10.0/24.
    Kalaupun anda ingin melakukan segmentasi/subnet bisa dengan 172.10.10.0/26 karena 120PC/4 = 30 PC.

  73. Hi sigit,
    Banyak proxy server yg bisa diset sesuai dengan keinginan anda, mohon lebih spesifik nama proxy server yg anda gunakan.

    salam

  74. Pak mudji

    saya pakenya freeproxy, jadi kalo client saya mo koneksi internet mesti masukkan username dan password dulu ? giaman ya ?

  75. minta tlg pencerahan, saya pakai speedy, mau membagi koneksi ke ruangan lain di kantor, jaraknya sampai 120 meter, topologi star, utp cat5 belden australi. cuma 1 pc yang berhasil connect ke internet, pc yang di ruang lain ga ada yang connect. kenapa ya? apa perlu switch tiap ruang?

  76. pak mudji, gimana mlakukan connect pd server linux dgn client windows via internet ? saya sudah coba menggunakan kabel LAN sukses

  77. Assalamu Alaikum Pak Mudji….

    Saya Punya Situs yang sering banget saya kunjungi yaitu situs download tabulasi gitar tapi di blok sama admin kantor…..
    Ada ga’ caranya buat buka kembali situs tersebut….

    Terima Kasih Krn sudah mau membacanya….

  78. Assalamu Alaikum Wr. WB.

    Mau minta petunjuknya nih Mas Mudji….

    DiKantor ada Komputer yang tdk dapat di PING dan Tdk Dapat Di Remote, Tapi bisa ping dan remote komputer yang lainnya. Padahal FireWallnya Sudah di kasih off, Trus Seting IP Addressnya Sudah Cocok semua. Awalnya sih bisa ping dan di remote…! Tapi Ada teman yang sudah utak atik entah apanya… Trus teman tersebut sudah berhenti kerja. Sebelum Teman saya berhenti kerja sih saya sempat liat dia masuk di gpedit.msc. Tapi saya tdk tahu yang mana harus di setting disana untuk di kembalikan normal lagi.
    Mohon petunjuknya Mas Mudji…..
    Eh Satu Lagi ini…
    Mas mudji punya rekomendasi ngak mengenai software untuk memantaui komputer client. Trus downloadnya dimana… Kalo Bisa Yang User Friendly aja Softwarenya Mas mudji…
    (Mohon Maaf Mas Mudji Saya banyak Mintanya…)

    Terima Kasih Sebelumnya….

  79. mas,kami rencananya mau bikin lan sendiri d tempay magang kami,tp dari hub mau kami tembak langsung ke server.rencananya,
    yang mau saya tanyakan ,apa bisa langsung keserver,,,,,?
    kalau d sekolah saya tu,gak ada servernya,tp pakai modem,dan langsung ke hub.lalu kekomputer kita masing2.
    langkahnya gimana sh kalau langsung ke server,,,,,,,,,,,,,,?
    makasih mas aku tunggu jawabanya ya….

  80. hai pak mudji……

    pak….saya pgn tahu ttg VLAN dan Trunking, itu yang bagaimana ya maksudnya. Trus ada konfigurasi dasarnya ga?? saya sedikit rada bingung nieh pak, mohon bantuannya ya.
    Terima kasih ya pak…….

  81. pak..apa kalo internet dengan lan,servernya harus online dulu ato ngga perlu???terus apa bisa clientnya online tanpa harus menunggu servernya online dulu???
    makasih ya sebelumnya

  82. mas tolg dong saya ini di desa, punya internet speedy yang sudah saya pasang kabel ke hub, 1 sbg server dan yang lain sbg client tapi tak dapat menyetingnya ( server dan client ). Tlg mas jawabnya secara awam di imelku di atas

  83. assalamu’alaikum wr wb
    Saya menggunakan clarckonnect Community Edition 4.0 sebagai router, bisakah langlung dijadikan server gimana cara configurasinya
    gimana cara konfigurasi peroxy server. apakah pada clien perlu pengaturan juga ?

    peroxsi tersebut sudah terinstal
    tks

  84. assalamu’alaikum wr wb
    pa.. akhir2 ini banyak beredar DNS gratisan
    sebenarnya apakah istilah DNS gratisan ini apa mempengaruhi bandwith atau komputer lain dan server yang terkoneksi dengan LAN???
    Terimakasih

  85. assalamu’alaikum p.mudji
    saya menggunakan windows 2003 server dan client yang saya gunakan P1 boot disket sebanyak 20 pc, dan semuanya sudah koneksi ke windows 2003, mohon bantuan sharing ilmunya, di pc client kadang beberapa menint selalu diskonek, bagaimana setingan di server agar pc client tidak selalu disconect

  86. salam
    saya mencoba membuat LAN, tetapi saat kabel utp saya hubungkan antara PC dengan hub, ternyata tidak mau connect padahal ketika saya tester semua lampu led menyala, permasalahannya dimana ? mohon bantuannya.
    saya menggunakan OS windows XP

  87. mas tolong dong saya pakai windows 2003 server, agar di pc client tidak selalu log off gimana cara setingnya merubah bootp timeout di server, saya menggunakan rdpdos di client untuk koneksi ke windows 2003

  88. Pak, saya mengalami kesulitan dalam jaringan, saya mohon petunjuk mengenai cara teknis yang tepat dalam mengatasi masalah ini. Begini kesulitan yang saya hadapi : beberapa kabel utp yang saya buat dengan menggunakan RJ45 semuanya tidak ada yang berhasil (padahal sudah sangat sesuai dengan prosedur pengerjaan kabel untuk jaringan). Straight yang saya gunakan.

    Kawan sayapun mencoba (sudah 3 orang), ternyata semua tetap gagal (sudah dites dengan tester).

    Menurut bapak masalahnya dimana ya? gimana cara mengatasinya? makasih banyak pak….

  89. o ya… kabel yang saya buat beberapa waktu sebelumnya berhasil saya gunakan dalam jaringan. Tapi saat saya membeli lagi kabel utp beserta rj45 lalu saya pasang komponen tersebut ternyata kabel dan rj45 yang saya rakit hasilnya sangat mengecewakan….. makasih…

  90. sigit said, – on June 20th, 2008 at 4:49 am
    Pak mudji
    saya pakenya freeproxy, jadi kalo client saya mo koneksi internet mesti masukkan username dan password dulu ? giaman ya ?

    -untuk memudahkan user/client, gak perlu username & password, di PC client hanya di set IE (internet explorer)-nya ke alamat ip + port proxy server. Cara setting proxy di IE, klik Tools | Internet Options..| Connections | LAN Settings | Proxy Server , klik ” User a proxy server for your LAN ..” kemudian masukkan Address (yaitu IP Proxy Server) dan Port (yaitu TCP port yang digunakan oleh Proxy Server)

  91. husni said,on June 29th, 2008 at 8:24 am
    minta tlg pencerahan, saya pakai speedy, mau membagi koneksi ke ruangan lain di kantor, jaraknya sampai 120 meter, topologi star, utp cat5 belden australi. cuma 1 pc yang berhasil connect ke internet, pc yang di ruang lain ga ada yang connect. kenapa ya? apa perlu switch tiap ruang?

    #mudji : Jarak yang direkomendasikan utk koneksi dengan kabel utp cat5 adalah 100m, jadi jika jarak lebih dari 100m harus dipasang hub/switch ditengahnya yang berfungsi sebagai repeater.

    ivan_jungkat lpkmi said,on July 3rd, 2008 at 8:18 am
    disini sewring gangguan karena ada diluar kota pontianak jungkat gimana apa ada cara cepat nya

    #mudji: pak ivan, gangguannya mungkin perlu lebih diperjelas lagi ..?

    eka putra said, on July 3rd, 2008 at 11:34 pm
    ko game online gak jalan klu browsing bisa apa mslhnya

    #mudji: game online membutuhkan bandwidth yang cukup besar dan koneksi realtime, jadi perlu dilakukan pengaturan bandwidth agar game oline dan browsing bisa berjalan secara bersamaan.

    eka said, on July 3rd, 2008 at 11:41 pm
    mas knp siap mati lampu game online nya gak jln tetapi browsing nya bisa

    #mudji: perlu dicek koneksi jaringannya, kemungkinan game online mempunyai jalur jaringan tersendiri, sehingga jika mati lampu, gateway game onlinenya mati, sementara browsing tetap hidup mungkin menggunakan UPS.

    Kartono said,on July 4th, 2008 at 8:20 am
    Mas,Istilah NMS Repeater itu apa yah ? Bisa dibantu mas.

    #mudji: NMS setahu saya kepanjangan dari Network Management System, klo repeater artinya penguat. NMS biasanya sebuah software utk monitoring perangkat jaringan yang diinstal di sebuah server. sedangkan repeater adalah perangkat yang dipasang dijaringan yang berfungsi sebagai penguat sinyal.

    ava said,on July 5th, 2008 at 11:31 am
    pak mudji, gimana mlakukan connect pd server linux dgn client windows via internet ? saya sudah coba menggunakan kabel LAN sukses

    #mudji: Hi ava, jika sukses dilakukan di LAN, maka via internet juga pasti sukses.., hanya saja jika via internet server dan clientnya harus mempunya IP Public.

    Ewin said, on July 8th, 2008 at 10:51 am
    Assalamu Alaikum Pak Mudji….
    Saya Punya Situs yang sering banget saya kunjungi yaitu situs download tabulasi gitar tapi di blok sama admin kantor…..
    Ada ga’ caranya buat buka kembali situs tersebut….
    Terima Kasih Krn sudah mau membacanya….

    #mudji: wsalam ww, Erwin, anda bisa coba gunakan mozilla firefox browser dengan menginstall Add-ons, yaitu CGI Web-Proxy, yang men-tunnel traffic anda melewati anonymization-networks. Tunnel ini bisa menembus blocking admin anda. Software web-proxynya bisa anda download di https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/5833 . selamat mencoba.

    Ucheng said, on July 8th, 2008 at 10:57 am
    Assalamu Alaikum Wr. WB.
    Mau minta petunjuknya nih Mas Mudji….
    DiKantor ada Komputer yang tdk dapat di PING dan Tdk Dapat Di Remote, Tapi bisa ping dan remote komputer yang lainnya. Padahal FireWallnya Sudah di kasih off, Trus Seting IP addressnya Sudah Cocok semua. Awalnya sih bisa ping dan di remote…! Tapi Ada teman yang sudah utak atik entah apanya… Trus teman tersebut sudah berhenti kerja. Sebelum Teman saya berhenti kerja sih saya sempat liat dia masuk di gpedit.msc. Tapi saya tdk tahu yang mana harus di setting disana untuk di kembalikan normal lagi.
    Mohon petunjuknya Mas Mudji…..
    Eh Satu Lagi ini…
    Mas mudji punya rekomendasi ngak mengenai software untuk memantaui komputer client. Trus downloadnya dimana… Kalo Bisa Yang User Friendly aja Softwarenya Mas mudji…
    (Mohon Maaf Mas Mudji Saya banyak Mintanya…)
    Terima Kasih Sebelumnya….

    #mudji: wsalam ww Ucheng, wah klo masuk gpedit.msc banyak banget parameternya, gak bisa nebak2, harus nanya langsung pada yg bersangkutan, jika tidak memungkinkan sebaiknya diinstall ulang saja OS nya. banyak software utk memantau client atau meremote, spt remote desktop, remote admin, vnc, dll. Yang biasa menggunakan real vnc, bisa di download di http://www.realvnc.com/products/free/4.1/index.html

    ari said, on July 9th, 2008 at 5:17 am
    mas,kami rencananya mau bikin lan sendiri d tempay magang kami,tp dari hub mau kami tembak langsung ke server.rencananya, yang mau saya tanyakan ,apa bisa langsung keserver,,,,,?
    kalau d sekolah saya tu,gak ada servernya,tp pakai modem,dan langsung ke hub.lalu kekomputer kita masing2. langkahnya gimana sh kalau langsung ke server,,,,,,,,,,,,,,?
    makasih mas aku tunggu jawabanya ya….

    #mudji: klo hanya bikin LAN saja tidak sulit, biasanya topologynya star, memerlukan HUB/Switch sebagai tempat interkoneksi. tidak masalah suatu LAN memiliki server atau tidak. sementara server kan banyak jenisnya, spt : web server, ftp server, proxy server.., nah yang anda maksudkan disini server yang mana?

    ronald said, on July 14th, 2008 at 8:37 am
    hai pak mudji……pak….saya pgn tahu ttg VLAN dan Trunking, itu yang bagaimana ya maksudnya. Trus ada konfigurasi dasarnya ga?? saya sedikit rada bingung nieh pak, mohon bantuannya ya.
    Terima kasih ya pak…….

    #mudji: VLAN = Virtual LAN, pengelompokan jaringan layer 2 secara virtual yang ditandai dengan nama atau ID, komputer2 yang berada padan VLAN_ID yang berbeda tidak bisa saling berkomunikasi via layer 2 (Data link layer). Jika antar VLAN ID ingin berkomunikasi harus naik menggunakan layer 3 (Network Layer/IP) yang dikenal dengan interVLAN Routing.
    VLAN Trunking = koneksi jaringan yang bisa melewatkan multiple VLAN_ID.
    Contohnya bisa anda baca di http://mudji.net/press/?p=227

    ardiansyah said, on July 16th, 2008 at 3:41 pm
    pak..apa kalo internet dengan lan,servernya harus online dulu ato ngga perlu???terus apa bisa clientnya online tanpa harus menunggu servernya online dulu??? makasih ya sebelumnya

    #mudji: koneksi internet dari LAn ada 2 jenis: 1. directly connected (koneksi langsung ke internet), pc2-nya memiliki IP public yang diberikan oleh ISP, tidak perlu server. 2. koneksi via proxy server, artinya hanya 1 PC server yang memiliki 2 NIC dengan ip public ke arah internet dan ip private ke arah client2, dan diinstall software proxy, sehingga menjadi proxy server, jadi PC2 client menggunakan IP Private, sehingga jika ingin koneksi ke internet harus melewati Proxy server dulu, jika proxy server mati/down, semua client tidak bisa terhubung ke internet.

    ISKANDARSYAH said, on July 26th, 2008 at 4:10 pm
    mas tolg dong saya ini di desa, punya internet speedy yang sudah saya pasang kabel ke hub, 1 sbg server dan yang lain sbg client tapi tak dapat menyetingnya ( server dan client ). Tlg mas jawabnya secara awam di imelku di atas

    #mudji: anda bisa baca artikelnya di http://mudji.net/NAT.zip , silakan di download.

    padly said, on August 1st, 2008 at 12:18 pm
    assalamu’alaikum wr wb
    Saya menggunakan clarckonnect Community Edition 4.0 sebagai router, bisakah langlung dijadikan server gimana cara configurasinya gimana cara konfigurasi peroxy server. apakah pada clien perlu pengaturan juga ? peroxsi tersebut sudah terinstal
    tks

    #mudji: panduannya bisa anda temukan di forum clark connect…http://www.clarkconnect.com/forums/showthreaded.php?Number=88419 , ya perlu pengaturan disisi server dan client. Pada client hanya konfigurasi proxy setting di browser (Internet Explorer), bisa anda temukan pada jawaban saya diatas.

    deny said, on August 1st, 2008 at 4:40 pm
    assalamu’alaikum wr wb
    pa.. akhir2 ini banyak beredar DNS gratisan
    sebenarnya apakah istilah DNS gratisan ini apa mempengaruhi bandwith atau komputer lain dan server yang terkoneksi dengan LAN???
    Terimakasih

    #mudji: DNS = Domain Name System, fungsingya menterjemahkan nama domain ke alamat IP. Ya memang banyak DNS gratisan , bisa anda temukan di http://www.linuxscrew.comx;.;;xx;x;/2007/09/06/list-of-free-dns-servers/ . Tidak mempengaruhi bandwidth dan komputer lain. DNS server yang kita set pada PC kita agar kita bisa browsing/mengakses suatu nama domain/situs.

    yant said, on August 4th, 2008 at 7:30 am
    assalamu’alaikum p.mudji
    saya menggunakan windows 2003 server dan client yang saya gunakan P1 boot disket sebanyak 20 pc, dan semuanya sudah koneksi ke windows 2003, mohon bantuan sharing ilmunya, di pc client kadang beberapa menint selalu diskonek, bagaimana setingan di server agar pc client tidak selalu disconect

    #mudji: diskonek bisa disebakan oleh jaringan, mohon dicek kembali topology dan koneksi jaringan pada LAN anda.

    arief said, on August 4th, 2008 at 3:47 pm
    salam
    saya mencoba membuat LAN, tetapi saat kabel utp saya hubungkan antara PC dengan hub, ternyata tidak mau connect padahal ketika saya tester semua lampu led menyala, permasalahannya dimana ? mohon bantuannya. saya menggunakan OS windows XP

    #mudji: mungkin pin assigmen pada kable anda ada yg kurang tepat atau ada yg short, panjang kabel juga harus diperhatikan, koneksi kabel dari pc ke hub adalah straight. Referensi bisa anda baca di http://mudji.net/press/?p=40

    yant said, on August 5th, 2008 at 7:36 am
    mas tolong dong saya pakai windows 2003 server, agar di pc client tidak selalu log off gimana cara setingnya merubah bootp timeout di server, saya menggunakan rdpdos di client untuk koneksi ke windows 2003

    #mudji: set it by user in Active Directory Users and Computers. Go to the properties of the user, then click the Sessions tab and set the inactivity timeout to whatever you want. You can also go to Start – Programs – Administrative Tools – Terminal Services Configuration. Right Click on the RDP Connection and go to the sessions tab. That will create server wide settings and
    you can choose to over ride individual user settings. selamat mencoba…

    yadhie tea said, on August 5th, 2008 at 9:11 pm
    Pak, saya mengalami kesulitan dalam jaringan, saya mohon petunjuk mengenai cara teknis yang tepat dalam mengatasi masalah ini. Begini kesulitan yang saya hadapi : beberapa kabel utp yang saya buat dengan menggunakan RJ45 semuanya tidak ada yang berhasil (padahal sudah sangat sesuai dengan prosedur pengerjaan kabel untuk jaringan). Straight yang saya gunakan.
    Kawan sayapun mencoba (sudah 3 orang), ternyata semua tetap gagal (sudah dites dengan tester). Menurut bapak masalahnya dimana ya? gimana cara mengatasinya? makasih banyak pak….
    yadhie tea said, on August 5th, 2008 at 9:18 pm
    o ya… kabel yang saya buat beberapa waktu sebelumnya berhasil saya gunakan dalam jaringan. Tapi saat saya membeli lagi kabel utp beserta rj45 lalu saya pasang komponen tersebut ternyata kabel dan rj45 yang saya rakit hasilnya sangat mengecewakan….. makasih…

    #mudji: wah penyebab kegagalan membuat kabel LAN cukup beragam, misalnya : alat crimping tools yang digunakan kurang presisi, sehingga ketika crimping ada bagian yang short, pemotongan/pengupasan cover kabel dengan cutter terlalu dalam sehingga mengenai cover tembaga bagian dalam, harus hati-hati, konektor RJ45 yang kurang OK atau jenis kabel yang digunakan kurang bagus. tetapi kegagalan yang ditemukan dilapangan lebih sering karena pemotongan dan crimping kabel yang kurang hati2. mohon dicek kembali prosedur pembuatan kabel LAN anda.

  92. Maaf mas, saya masih awam nih, saya ingin tanya, saya menyetting 2 komputer saya dengan menggunakan kabel cross, setting ip yang saya gunakan u/serverr 192.168.0.1 dan yang satunya 192.168.0.2, setelah saya setting, bisa berbagi file, pada saat saya sharing koneksi internetnya tidak bisa, saya sudah ikuti langkah dari salah satu tulisan settingnya di ilmukomputer.com yang di tulis mas ragil, kenapa hanya server yang bisa konnek sedangkan klien tetap tidak bisa. kira-kira kesalahan saya dimana yah mas ?? atau mas punya tutorial sharing koneksi internet dengan dua komputer os xp yang bisa saya baca
    terima kasih tanggapannya, kalau bisa dikirim juga ke emailku
    hormat saya Andi Sukry

  93. Terima Kasih Banyak atas Ilmunya mas Mudji…!Saya harap mas mudji tidak bosan2 mau pertanyaan dari kita2 ini…!

  94. Mas Mudji yang hitech, mau nanya mas.

    Dikantor kami yang telah ada jaringan Lan nya topologi star (pake switch), punya proxy server, punya mail server,punya ftp server. Sekarang ada pengembangan kantor cabang di kota yang lainnya(Medan-Jakarta).
    Yang mau saya tanyakan bagaimana supaya kita bisa tetap terkoneksi dengan kantor cabang ? Sehingga server kantor pusat dengan cabang dapat saling berinteraksi dan sinkron. Apakah dengan menggunakan router ?
    Terus jika kedua kantor menggunakan router, koneksi kedua router melalui kabel apa ? Apakah dengan kabel telepon (router dihubungkan ke line telpon?)
    Kalau terkoneksi dengan kabel telpon apakah harus kabel ADSL atau kabel telpon biasa ?

    Thanks atas pencerahannya mas.

  95. Tambahan mas, untuk saat ini hubungan antar kantor pusat kami dengan cabang menggunakan e-mail melalui mail server kami. (yah lewat saluran line telpon). Apakah dengan memakai router line telpon tidak perlu
    lagi ?

    Makasih banyak mas….

  96. saya ingin mengakses LAN dikantor dari rumah menggunakan wireless modem (pake HP nokia) trus yang di kantor server-nya pake modem yg terhubung telpon kabel. Nah tolong dong gimana caranya trus apa saja yang harus disetting, makasih sebelumnya

  97. Hello Joey,
    Koneksi kantor pusat ke cabang bisa melalui :
    1. Internet, tapi ini tidak umum dan tidak secure.
    2. WAN/jaringan private, seperti Frame Relay atau VPN-IP MPLS, yang ini harus berlangganan dengan WAN Provider, spt Lintasarta, Telkom, Indosat, dll.

    gambaran topologinya kurang lebih spt dibawah ini:
    LAN(ktr Pusat)< -->Router< -->WAN< -->Router< -->LAN(ktr Cabang).

    Koneksi antara Router < -->WAN disebut jaringan Akses, media yang dipakai bisa berupa wireless:
    1. Radio Link
    2. WLL
    3. BWA
    4. WiMax
    5. VSAT

    Media berupa wireline:
    1. ADSL
    2. HDSL
    3. DOV (Data Over Voice, menggunakan line telpon, max speed hanya 256 Kbps, tergantung kualitas kabel, umumnya 64 Kbps)
    4. Fiber Optic
    5. Leased Line, dst

    Pemilihan media jaringan akses di atas disesuaikan dengan kebutuhan kecepatan, coverage area dan cost.

  98. Hello Burhan,

    Pembagian bandwidth bisa dengan menggunakan router atau software yang diinstall di server. Untuk LAN dengan speed 100M atau 1 Gb tidak umum dilakukan pembagian bandwidth utk PC Client

  99. Hi dzulfiqor,
    Menggunakan HP sebagai modem artinya anda terhubung ke internet. Jika anda sudah terhubung ke internet, serkaver anda juga harus terhubung ke internet dengan syarat server anda harus memiliki IP Public sehingga bisa di akses oleh PC anda yang terhubung ke HP sbg modem wireless.
    Anda bisa gunakan remote desktop, vnc, atau aplikasi lain spt telnet, ftp, ssh untuk mengontrol server dan terminal2 yang berada di belakang server anda

  100. saya pake hub D LINK Yang 4 port dengan kabel utp panjang 25 meter kenapa ngga bisa conect.tapi kalau pake kabel yang panjang 2 meter bisa.kabel udah saya test nyala semua.tolong mas kira kira dimana letak kesalahannya mohon dibalas lewat email saya

  101. mas langsung aja ya, kalo utk koneksi yg baik dari modem ADSL LinkSys AG241 ke hub D-Link 16 port pake utp kabelnya (Cross/Straight) trus dari D-Link yg 16 port itu ke switch D-Link 8 port pake kabel (Cross/Straight) n dari switch ke pc pake kabel (Cross/Straight) or kalo dari D-Link yg 16 port itu langsung ke pc pake kabel (Cross/Straight)..thx bgt ya.

  102. Hi Irvan,
    1. Dari info anda, kabel utp yang 25 meter jelas bermasalah (mungkin ada yg nge-“short”), karena kabel utp masih bisa berjalan normal dengan panjang sampai 100 meter.
    2. kemungkinan konfigurasi alamat IP di komputer anda tidak benar, atau setting default gatewaynya tidak benar.

  103. Hi Awi,
    ADSL LinkSys AG241 memiliki 4 port switch dengan dilengkapi teknologi Auto Uplink™ technology (dikenal juga dengan MDI/MDIX), yang memungkinkan terhubung ke perangkat lain dengan kable “straight” maupun “cross”. Tetapi jika ingin sesuai dengan teori, konfigurasinya adalah sbb:
    1. ADSL Linksys 4 port switch < -cross-> HUB D-Link
    2. Hub D-Link < -cross-> switch D-Link
    3. Switch < -straight-> PC
    4. Hub D-Link < -straight-> PC

  104. Mas, kalo saya dari luar/mobile mo konek ke LAN yg pake ADSL Linksys AG241/Speedy (tanpa server)..caranya gimana mas ? mohon info n cara settingan juga ya..Thanx

  105. mas mudji karna saya baru belajar jaringan tolong mas kasih tau cara membetulkan konfigurasi alamat IP dan setting default gateway sebelum nya saya ucapkan terima kasih atas bantuannya

  106. mas, salam IT, mas aku mo tanya. gimana caranya setting server untuk jaringan windows dan securitynya?? please jawab yaachhhh….

  107. Awi, untuk bisa konek dari luar/mobile , LAN anda harus terhubung ke internet dan memiliki alamat IP public, jadi anda bisa pasang ADSL dan minta 1 buah IP public statik. Atau jika tidak memungkinkan mendapatkan ip public, anda bisa gunakan Team Viewer (www.teamviewer.com) utk mengontrol PC yang ada di LAN anda dari luar/mobile.
    salam

  108. Hi Ifvan,
    untuk OS Windows, klik Start | Control Panel | Network Connections, kemudian klik kanan pada Icon LAN anda, pilih Properties, select Internet Procotol (TCP/IP) kemudian klik Properties, kemudian klik “Use the following IP addresses”. Untuk screen shot nya ada di materi http://mudji.net/ICS.zip

  109. Hi Agung, Server banyak jenisnya, yang dimaksud disini utk server apa ya? web, ftp, file sharing ? Untuk PC/server securitynya banyak tergantung dari AntiVirus yang terinstall di PC/server tsb.

  110. Mas..setelah beberapa hari saya amati dg beberapa kali reset modem speedy ternyata ip address dr telkomnya gak berubah, apakah saya bisa konek dr luar/mobile ? n gimana cara buka LAN nya or pake s/w apa spy saya bisa buka n masuk ke LAN itu..thx ya.

  111. Saya memasang 3 line speedy paket office unlimited. nantinya akan di share ke 24 computer. Bagaimana mana caranya agar bandwithnya bisa di bagi rata. dan bagaimana pula agar ke 3 ip yang berbeda tersebut bisa menjadi 1 workgroup

  112. saya maau tanya
    untuk judul TA masalah jaringan LAn kata2 yang enak enak unutk mengangkat judul tersebut. kata 2 yang bagaimana kita buat

  113. terima kasih atas ilmu yang menyenangkan ini. saya belajar mencoba membuat jaringan lan dengan 5 cient. apa semua client harus diinstal software OS yang sama dengan server? dan kalau komputer server p4 sedangkan untuk client ada p2, p3 dan p4. bagaimana cara mengatasinya? trimakasih pak…

  114. Hi Putri,
    Untuk membagi trafik pada 3 line speedy bisa dengan cara sbb :
    1. mengkonfigurasi PPP Multilink, hal ini melibatkan router dari ISP tsb, 3 line speedy tsb bisa dijadikan 1 group dengan mengaktifkan PPP Multilink di router anda dan di router ISP. Hal ini perlu negosiasi dengan ISP karena konfigurasi ini tidak umum dikalangan ISP. Contoh PPP Multilink utk broadband access bisa dibaca di http://www.cisco.com/en/US/docs/ios/qos/configuration/guide/mlppp_over_atm.html

    2. Dengan mengaktifkan CEF (cisco express forwarding) sebagai switching path di router anda sehingga router anda bisa “load-balance” per-packet atau per-destination. Jika anda set 3 “default-route”:

    ip route 0.0.0.0 0.0.0.0 Fa0
    ip route 0.0.0.0 0.0.0.0 Fa1
    ip route 0.0.0.0 0.0.0.0 Fa2

    Secara “default” Cisco IOS akan melakukan “load-balance” melalui “equal cost route” (s.d empat routes). Atau load-balancing dengan menggunakan protocol routing BGP, tetapi anda harus memiliki BGP AS Number (autonomous system number) untuk dipertukarkan dengan BGP dari ISP.

    Cara paling mudah adalah dengan membuat NAT pada masing2 ISP untuk jumlah PC client tertentu.
    Misal anda punya 3 ISP dan 24 PC, maka lakukan NAT untuk tiap 8 PC pada 1 ISP, dengan pembagian sama rata utk tiap2 ISP. Jika anda menggunakan cisco router, konfigurasinya adalah PAT/NAT Overload + Access Control List.

  115. Hi Rizal,
    Cara konfigurasi jaringan sama saja baik utk PC client maupun PC server.
    untuk OS Windows, klik Start | Control Panel | Network Connections, kemudian klik kanan pada Icon LAN anda, pilih Properties, select Internet Procotol (TCP/IP) kemudian klik Properties, kemudian klik “Use the following IP addresses”. Untuk screen shot nya ada di materi http://mudji.net/ICS.zip

  116. Hi Jamal,
    untuk TA mengenai LAN, kata2 banyak sekali, misal segmentasi broadcast, domain, atau QoS (Quality of Service) pada Virtual LAN (VLAN), dll.

    Maksudnya PC ngak mau diinstall ulang ini utk software/aplikasi apa?
    Untuk windows anda cukup menggunakan CD yang bootable, format , dan instal ulang PC anda…selamat mencoba.

  117. Mas Bisakah satu mikrotik routers memakai dua provider artinya pakai speedy dan wireless, jika bisa jenis mikrotic routers apa dan dimana free downloadnya, dan gimana cara settingnya. trima kasih atas infonya

  118. Om IT yang baik…
    Saya mau belajar membangun sebuah jaringan dengan Windows Server 2003 sebagai server dan windows vista sebagai client.
    alat yang sudah tersedia adalah
    1 Unit Untuk server
    12 unit untuk client
    1 hub 24 port
    1 modem speedy (maaf klo salah nulis)
    saya sangat awam (nggak pernah belajar formal ttg IT)
    jd mohon petunjuk langkah demi langkah agar:
    1. Komputer server bisa matiin client tanpa menyentuh
    2. Semua bisa internetan
    3. Semua bisa ngeprint dengan 1 printer
    4. Semua bisa berbagi file
    bantuannya sangat Lauren harapkan.
    thanks buayak

  119. hi afan3,
    ya, pc yang akan terhubung ke jaringan harus memiliki OS, apakah windows, linux atau mac/apple. untuk koneksi jaringan via LAN/ethernet, tidak harus sama OS antara server dan client, juga processor antara server dan client tdk harus sama, spt server Pentium 4, client P3, dst. Yang penting semua PC2 tersebut , baik server maupun client harus terinstall TCP/IP service.
    Cara mengetes bahwa tcp/ip service sudah aktif di PC anda dengan melakukan “ping” pada interface loopback, spt contoh untuk OS windows, masuk ke DOS promt , kemudian ping 127.0.0.1;
    C:\>ping 127.0.0.1

    Pinging 127.0.0.1 with 32 bytes of data:

    Reply from 127.0.0.1: bytes=32 time<1ms TTL=128
    Reply from 127.0.0.1: bytes=32 time<1ms TTL=128
    Reply from 127.0.0.1: bytes=32 time<1ms TTL=128
    Reply from 127.0.0.1: bytes=32 time<1ms TTL=128

    Ping statistics for 127.0.0.1:
    Packets: Sent = 4, Received = 4, Lost = 0 (0% loss),
    Approximate round trip times in milli-seconds:
    Minimum = 0ms, Maximum = 0ms, Average = 0ms

    jika reply berarti tcp/ip service sudah OK di PC anda, selanjutnya tinggal setting konfigurasi IP pada NIC untuk jaringan LAN

  120. hi Ray,
    Semua router bisa koneksi ke 1 atau lebih ISP, yang penting jumlah interfacenya cukup tersedia, jika kurang tinggal nambah interface card/port pada router tsb.
    Router yang bisa ditambah/dikurangi jumlah interfacenya dikatakan “MODULAR”, tidak hanya mikrotik, semua vendor router juga memiliki produk2 router yang modular.

  121. hi Lauren,
    Langkah-langkahnya:
    1. Kabel UTP/Ethernet yang anda perlukan semuanya adalah straight cable, utk koneksi ke Modem Speedy dan koneksi PC ke HUB.
    2. Windows server anda harus memiliki 2 NIC (network Interface Card) / 2 port LAN, 1 dihubungkan ke modem speedy, dan satu lagi ke HUB.
    3. Hubungkan semua PC clients ke HUB
    3. Setelah semua kabel terhubung antara modem speedy –>PC Server –> HUB –> PC Clients, konfigurasi NIC semua komputer melalui tcp/ip properties untuk OS Windows sbb: klik Start | Control Panel | Network Connections, kemudian klik kanan pada Icon LAN anda, pilih Properties, select Internet Procotol (TCP/IP) kemudian klik Properties, kemudian klik “Obtain an IP address automatically” dan “Obtain DNS server address automatically.
    Server anda akan mendapatkan IP DHCP/automatically dari modem speed.
    4. Aktifkan ICS/Internet connection sharing pada Server anda, langkah2 mengkonfigurasi ICS bisa anda baca di http://mudji.net/ICS.zip.
    5. Pastikan konfigurasi LAN Properties pada Browser (Internet Explorer/IE) di Semua PC Client anda tanpa menggunakan proxy.
    lik Tools | Internet Options..| Connections | LAN Settings | Proxy Server , kemudian “uncheck”/jangan dicentang ”Use a proxy server for your LAN (these settings…)” .
    Tetapi jika anda menginstalasi aplikasi proxy di Windows server anda, di semua PC client hanya di set IE (internet explorer)-nya ke alamat ip + port proxy server. Cara setting proxy di IE, klik Tools | Internet Options..| Connections | LAN Settings | Proxy Server , klik ”Use a proxy server for your LAN (these settings…)” kemudian masukkan Address (yaitu IP Proxy Server) dan Port (yaitu TCP port yang digunakan oleh Proxy Server)

    6. Printer, hubungkan ke windows sever anda, dan lakukan sharing, klik Start | Settings | Control Panel | Printers and Faxes, jika icon/driver printer blm terinstall, klik Add Printer , dan ikuti langkah2nya, setelah selesai instalasi printer, icon printer akan muncul, klik kanan paka icon printer tersebut dan klik Sharing…| Share this printer.
    untuk PC client yang ingin ngeprint, tinggal add printer dan mengarahkan pada nama/ip windows server yang terdapat printer.

    selamat berkarya dan semoga sukses

  122. Mas ..saya punya speedy unlimited,juga punya Uii net, juga ada Medianet…kata orang ke 3 isp tersebut bisa di gabungkan atau load balance…gimana detilya mas..saya dikasih contoh yang jelas ya,,,,caranya..mksh

  123. Hi Karen,
    Jika posisi anda sebagai ISP juga/sbg reseller ISP, anda bisa melakukan load sharing dengan BGP Multihomming, detail bisa dibaca di http://www.cisco.com/en/US/tech/tk365/technologies_configuration_example09186a00800945bf.shtml

    Tetapi jika anda sebagai end-user, anda tidak mungkin melakukannya , apalagi dengan ISP yang berbeda-beda.

    Cara yang efisien adalah, anda membagi jumlah client yang terhubung ke internet, misal anda memiliki 300 PC, PC-1 s/d PC-100, anda routing via speedy dengan Uii net dan Medianet sebagai secondary routing/backup. PC-101 s.d PC-200, anda routing ke Uii net (speedy & Medianet sbg backup). PC-201 s.d PC-300 anda routing ke Medianet (Speedy & Uii net sbg backup).

    Kelemahan jika anda menggabungkan 3 ISP dalam 1 router adalah single point of failure. Jika router ini DOWN, maka semua internet anda akan DOWN.

  124. hi Eko,
    maksud kegagalan pada modem ADSL yang mana?, perlu diperjelas.
    bisa karena line telponnya kurang baik, jumperan “short”, salah konfigurasi, semua perlu investigasi yang lebih mendetil…
    salam

  125. hi CANDRA,
    Anda cukup install FTP Server (CesarFTP 0.99g), silakan download di http://www.aclogic.com/
    Sangat simple dan mudah. Dalam http://www.aclogic.com terdapat juga panduannya. Anda bisa sharing folder-folder yang anda inginkan dengan mudah di PC anda, dan PC lain dapat dengan mudah mengambil file dari PC anda, cukup dengan menggunakan Internet Explorer (IE) ketik address ftp://[alamat IP dari PC anda] untuk mengcopy/mengambil file dari PC anda..selamat mencoba…

  126. Ass
    Mkasih mas atas bantuannya!
    tapi saya masih punya kendala nich mas!
    di komputer saya pake 2 hardisk.
    hardisk yang kedua saya bagi 3 partisi! drive E,DriveF, driveG!
    setalah saya coba drag and drop pada cesar ftp ko ga bisa!!!? sedangkan untuk subfolder dari folder yang ada pada drive G bisa?
    yang saya tanyakan Apa bisa isi hardisk yag kedua dalam komputer saya di masukan ke ftp?
    jadi pas akses Ftp bisa liat isi hardisk kedua dalam komputer saya!
    maaf ya mas ngerepotin lagi

  127. wsalam ww Chandra,
    seharusnya bisa, baik G: maupun subfoldernya.
    atau anda bisa masukkan semua file2nya yg akan disharing ke dalam satu folder di drive G:
    salam,

  128. salam kenal mas

    aku ingin membaut jaringan Lan dengan 1 komputer sebagi server menggunakan koneksi internet via ADSl denagn Ip Lan 124.153.10.35/29.yang saya ingin tanyakan konfigurasi dari modem adsl masuk kemana dulu apa ke switch apa ke server, terus apa switch perlu di di konfiguras apa tidak dan sebauknya untuk di clien bagusnya di set dhcp atau static Ip.kalo di set Ip ya berpa apa di sesuaikan dari modem.terima kasih

  129. seblumnya saya ucapkan trima kasih, bgini mas maksud saya apa aja yg mnyebabkan terjadinya kegagalan pada modem ADSL tersebut dan bagaimana cara penanganannya atau mngkin mas bisa ga memberi saya info panduan tentng hal ini? trims ya mas maaf klo saya jadi ngerepotin

  130. Hi Deny,
    Ada beberapa cara untuk sharing koneksi internet, dgn catatan server anda memiliki 2 ethernet port, 1 ke arah ADSL, topologi sbb:
    ADSL — Server –Switch/HUB–PC Clients

    1. Server dengan OS Windows, bisa langsung diaktifkan fungsi ICS (Internet Connection Sharing), panduannya bisa didownload di http://mudji.net/ICS.zip
    OS Linux, bisa dengan NAT/IPtable

    2. Menggunakan aplikasi proxy yang diinstall pada PC server. Banyak aplikasi free proxy yang bisa digunakan untuk sharing internet.

    tambahan bisa di baca http://mudji.net/NAT.zip

  131. hallo eko,
    kegagalan pada modem adsl bisa disebabkan:
    1. saluran/kabel telpon yang kurang baik
    2. terjadi hubungan pendek/short baik di MDF maupun DP
    3. Salah konfigurasi IP pada modem
    4. dll….
    jika bisa lebih spesifik pertanyaannya jawabannya juga bisa lebih asyik…thanks 🙂

  132. pak mudji, bisa tolong jelasin gak, tentang fungsi dari masing-masing kabel UTP, karena pada dasarnya kan kabel UTP memiliki 8 pin, yang terdiri dari beberapa warna, tolong jelasin dong fungsi dari masing masing kabel itu apa, misalnya kabel oranye itu untuk apa, kabel hijau untuk apa, dan lain lain. makasih.

  133. Salam Kenal,
    Saya Salut atas kesediaan anda tuk menanggapi segala pertanyaan & keluhan bagi mereka2 yg memang betul2 dasar tentang komputer & jaringan.
    Banyak hal yang memang perlu anda hadapi. Teruskan dan sukses slalu untuk anda.

  134. Hi Dian,
    Cara membuat jaringan Wireless LAN, minimal perangkat yg diperlukan adalah 1 buah Wireless Access Point (AP) dan PC/Laptop yang dilengkapi wifi. Install AP di tengah ruangan sehingga semua sudut ruangan tercover oleh WiFi.
    Yang perlu dikonfigurasi adalah IP ke arah provider internet dan ke arah local LAN, setup LAN menggunakan IP DHCP, sehingga pc anda akan dengan mudah terkoneksi dan mendapatkan ip secara automatic.

    salam

  135. Hi Ivan,
    untuk beberapa segmen wireless LAN, berarti anda harus memiliki beberapa Wireless Access Point, output masing AP anda hubungkan ke switch kemudian PC router yang terhubung ke internet anda hubungkan juga ke switch. atau bisa juga anda sediakan beberapa port ethernet langsung ke PC Router tanpa perlu switch.
    salam

  136. halo guru saya mau tanya?saya pnya jar komputer 15 PC kmarin saya psang internet Speedy itu bru bisa satu PC ja gmn ya klo sya mau sluruh PC terkoneksi internet n alat pa ja yg saya butuhkan?pa dgn hub standar mohon bantuanya

  137. Assalam Wr Wb…
    Salam kenal Mas Mudji.

    Saya mo nanya,saya mau menghubungkan 2 jaringan LAN dengan menggunakan 1 PC router untuk keperluan VOIP(LAN only).

    Kok gk bisa nyambung ya mas jaringannya?? Apa mas Mudji ada Solusi untuk masalah saya??

    terimakasih atas perhatiannya..

    Wass Wr Wb.

  138. assalamu’alaikum………
    gmn sich caranya mengoperasikan tightVNC tetapi dalam lingkungan yang lebih luas (beda jaringan)

  139. assalam wr. wb….
    bisa gak sich kita mengoperasikan software realVNC tanpa menggunakan password????
    mahon dibantu!
    terima kasih………
    xie-xie

  140. mas saya pendatang baru di forum ini, kelihatannya disilah saya bisa mendapatkan jawabannya. yg mau saya tanyakan adalah : saya mengambil paket speedy yg 50 jam trus saya mau sharingkan ke client. masalahnya alamat ip idress di server selalu berubah jadi saya bingung menentukan ip adress cliennya. mhn tanggapannya mas. trimakasih banyak sebelumnya.

  141. Hi Yudi, salam kenal juga
    Anda harus mengaktifkan fungsi IP Routing, jika anda menggunakan windows XP, berikut cara mengaktifkan fungsi IP Routing:

    Klik “Start”, Klik “run” dan enter “regedit”.

    Locate “HKEY_LOCAL_MACHINE\System\CurrentControlSet\Services\Tcpip\Parameters”, Cari “IPEnableRouter”. kemudian “double klik” dan set nilainya menjadi “1”.

    Kemudian anda bisa memasukkan command routing static via DOS. Contoh command :

    > route PRINT
    > route ADD 157.0.0.0 MASK 255.0.0.0 157.55.80.1 METRIC 3 IF 2
    ……………………………………. destination^ ^mask ^gateway metric^ ^
    …………………………………………………………………………………. Interface^
    If IF is not given, it tries to find the best interface for a given gateway.

    > route PRINT
    > route PRINT 157* …. Only prints those matching 157*
    > route CHANGE 157.0.0.0 MASK 255.0.0.0 157.55.80.5 METRIC 2 IF 2

    CHANGE is used to modify gateway and/or metric only.
    > route PRINT
    > route DELETE 157.0.0.0
    > route PRINT

    C:\>

  142. Hi ida,
    anda bisa gunakan melalui internet atau jaringan WAN, yg terpenting adalah antar komputer bisa terhubung secara langsung ato dengan kata lain ip kedua komputer yg ingin berhubungan bisa saling “ping”

  143. hi erwinsyah,
    maksudnya ip selalu berubah karena menggunakan DHCP?
    Anda bisa set static ip nya via LAN Properties | TCP/IP Properties, sehingga IP di PC anda tidak akan pernah berubah lagi.

    salam

  144. hello… Pak…

    Maaff Pak…. Pak saya ini mau buat Warnet.
    tapi saya ini perlu dana Minimum brp?? buat usaha Warnet?? saya kira mungkin 50 juta dah Ok ga??
    saya pakai komputer P4. padahal saya mau pakai Core2. kalau pakai core2 mungkin brp?? saya mungkin ada 20 PC. saya tinggal d Balikpapan.
    usah warnet d Balikpapan blom ada yg buka 24 jam.

  145. assalamww, pak mudji, mohon bantuannya dg masalah yg saya hadapi. Di kantor saya ada 59 komputer terhubung semua ke server dg workgroup, sebelumnya komp clien pake OS windows 2000, kemudian sebagian komp saya upgrade dg windows xp, tapi setelah itu client dg windows xp sering mengalami masalah tidak bisa sharing/tdk bisa dibuka. muncul pesan: “nama_client\\is not accessible. you might not have permission to use this network resources.contact……” atau “no more connection ….” Terima kasih atas keluangan waktu pak mudji semoga menjadi ilmu yang bermanfaat. wass

  146. wsalam ww haura,
    1. Pastikan anda menggunakan username/password yang sdh ada di client XP, ketika mengakses-nya.
    2. pastikan folder telah disharing dengan benar, dan check priviledge user account yang digunakan.
    3. jika anda kesulitan mengakses menggunakan \\name_client, anda bisa langsung akses dengan menggunakan alamat IP-nya. Start | Run , masukkan misal IP client XP 192.168.1.100 , dengan \\192.168.1.100 kemudian tekan Enter.

  147. assalamww. pak mudji, terima kasih atas jawabannya. Client win xp diakses oleh 15 temannya dlm workgroup karena client tsb adalah tempat printer. Printernya sdh disharing atau mungkin ada kesalahan dlm sharing printer?. Saya pernah baca bahwa windows xp tidak bisa diakses oleh lebih dari 10 client, tapi pada client yang tidak ada printerpun kondisinya sama dan saya rasa client tsb tidak ada yg mengkases. Saya buka lewat My network place-view connection, ada yg tidak bisa sama sekali atau kadang2 bisa diakses tapi kadang2 tidak atau bisa diakses kalau di-restart terlebih dahulu. Tapi kalau windows2000 yg mengkasesnya [print] tdk ada masalah. Sewaktu semuanya pakai windows2000 hal ini tdk pernah terjadi. Atau ada kesalahan dlm install OS?. O ya, OS server sepertinya windows2000 server. Maaf kalau terlalu panjang [untuk kelengkapan informasi] Terima kasih, wass.

  148. Salam sejahtera ….

    mau tanya nih …

    ketika saya mau masuk dari compie 3 ke compie no 2 dalam jaringan muncul pesan :
    \\172.11.10.60
    the network path was not found
    atau
    not network profider accepted the given network path
    artinya kan gak bisa msuk ke compie 2 ya …?
    tapi dari arah sebaliknya dari compi 2 ke compi 3 bisa masuk

    masalahnya dimna ya …?
    tolong solusinyaa ya …

    terima kasih

  149. mas mudji mo nanya nih,
    saya rencananya mau coba bikin jaringan LAN dan Net (utk kedepannya) utk pilot project saya mau coba di RT saya dulu..mau dipasang sekitar 16 Rumah, komputer saya sebagai Server istilahnya..rumah yg paling jauh dr rumah saya hampir 200 meter..gimana mengakalinya ya? trims

  150. Hi Dani, coba aktifkan user GUEST di compi 2 share satu folder di compi 2, misal TEST belong to user GUEST, kemudian Run \\172.11.10.60/TEST,
    sebelum itu , pastikan anda bisa ping dari compi 3 ke compi 2.

    Untuk sharing file sebaiknya menggunakan FTP, install FTP server di salah satu compi dan anda bisa sharing file via FTP Server. FTP Server bisa di download di http://www.aclogic.com , atau liat jawaban saya di point 187 di atas.

    salam

  151. mau nanya nih….? pa
    1. saya mau buat jaringan internet dari rumah ke rumah tetapi saya tidak mau menggunakan kabel RJ45 karna jarak yg ditempuh terlalu panjang kira – kira jarak rumah ke rumah itu adalah 500m yang mau saya tanyakan adalah adakah alat pengganti kabel RJ45….? kalau ada tolong beritahu saya nama alatnya/rangkaian elektronikanya & dan beserta gambarnya selenkap mungkin…?
    2. Apakah nama alat2 yang dibutuhkan ntuk membuat jaringan internet tersebut…..?
    3. Membutuhkan biaya sekitar berapa…..?
    Tolong balas ke Email Saya secepatnya :aleksubandi@yahoo.co.id
    terimakasih

  152. Assalamualaikum WW

    Mas Mudji, ijin ikut gabung di forum,
    saya mau minta saran tentang sertiikasi jaringan, InsyaAllah pertanyaanya g nyasar karena lihat track record mas Mudji dg sertifikasi yg baris-berbaris…. 😀
    Saat ini saya secara mandiri mempelajari CCNA dari materi2 yg saya dapat di internet, dan untuk praktek saja saya hanya menggunakan pakcet tracert, barang kali ada tips untuk bisa sukses sertifikasi CCNA tanpa ikut trainingnya (hanya ikut tes saja)

    kemudian sertifikasi apa saja selain CCNA yg wajib diambil orang jaringan ya Mas? saya kuliah di jurusan Jarkom smester 6.

    Trims untuk waktunya

    Regards

    aria

  153. Slam Kenal Pak
    Mohon pencerahan, saya punya 2 buah swich Des1016D 16 port dan Des1008D 8 port,saya sudah membuat kabel cross over untuk menggabungkan ke dua swich tsb,saya tidak memakai server, saat saya ping kenapa tidak bisa coneck antara komputer yg di swich Des1016D 16 port dengan Des1008D 8 port,untuk ip saya pasang ip manual 192.168.x.x dan subnet mask 255.255.255.0,kenapa kalo di ping gak bisa konec ya,mohon pencerahannya pak?saya menggunakan XP saja. Apakah saya harus menambah alat lagi agar bisa conek ?
    Terima Kasih

    salam

  154. Hi Ry,
    Hal ini pernah juga aku alami.Switch brand D-Link memang sering tidak compatible dengan Ethernet Card pada beberapa PC. Coba langkah berikut, pada Local Area Connection Properties klik Configure…klik advanced….rubah link speed dari auto menjadi 10Mbps.

  155. Pa, mohon pencerahanya. saya punya wireles di kantor nah rencananya mau kita sebarkan koneksi internetnya ke sekitar perumhan di dekat kantor. nah kira2 apa aja alat yang dibutuhkan pa, jarak kantor dengan rumah2 dinas sekitar 20-100m.

  156. Haloo Pak Mudji…..
    saya punya masalah pada warnet saya…
    masalahnya. pas tiba tiba mati lampu ko’ sinyal untuk browsingnya hilang tiba-tiba.. padahal kita dah pake UPS tapi tetep ja seperti itu…
    intinya pas client lagi browsing lansung tampil di monitornya “server tidak di temukan” masalahnya apa pak…?? yang harus di perbaiki apanya..??? terima kasih sebelumnya….
    mohon bimbingannya pak….

  157. Oya.. kelupaan… kita juga pakai diesel disini…!!! nah pas mati lampu itu kita lansung nyalain dieselnya….!!!
    terima kasih..

  158. Assalamu’alaikum pak….
    saya hanief dari demak, mohon petunjuk cara setting printer pada jaringan LAN, agar saya bisa ngeprin file yang disimpan pada client dari komputer server, maklum saya masih awam soal warnet. mohon petunjuk sejelas-jelasnya

  159. mas. kemaren saya bikin jaringan ad-hoc pake wireless, pake laptop vista dan xp. Tapi kok yang bisa jadi server cuma laptop yang pake windows vista, yang xp malah gak bisa. Padahal default gatewaynya udah bener. Gejalanya wireles di vista gak detek, eh waktu default gatewaynya di ubah ke vista, ternyata yang xp detek. Gimana mas, salahnya dimana? makasih banyak.

  160. Yth. Pak Mudji
    Dinas Kesehatan saya langganan speedy unlimited office, rencana mau saya share ke Puskesmas dgn menggunakan tower. Tiap tower ada gateway sendiri2, saya sdh mencoba pakai winroute dan clarckonnect yg di Puskesmas tetap tidak bisa tetapi yg di LAN Dinas Kesehatan sdh bisa.
    Bagimana cara agar internet bisa sampai ke Puskesmas? matur nuwun

  161. pak, saya g ngerti nih tentang internetan, di kantor kan pakai switch dari ruangan saya dibagi ke ruangan lain pake kabel,masing ip kan beda angka yang dibelakangnya,tapi kok pas di colokin ke komputer dan laptop lain dan dimasukin ip nya kok g bisa konek..tolong bantuin ya pak, pleese

  162. Bro, Untuk membuat multilink GPRS dgn dua modem (device) telkom flash gimana….???? Supaya saya dapat speed-up internet yang cepat.
    apakah telkomsel mendukung ppp multilink…???

  163. Butuh bantuan bgt nih pak..
    gini,, saya mau buka warnet tapi dengan 2 jaringan speedy..
    gimana caranya makai 2 jaringan speedy dalam satu server warnet???
    alat2 apa aja yang dibutuhkan??
    Mohon bantuannya y pak..
    Thx b4…

  164. bagaimana cara kerja sebuah jaringan komputer dalam proses pengiriman data.maksudnya proses yang terjadi pada komponen komponen pada sebuah jaringan

  165. pak, kok aku browsing internet lancar, tapi login game online kok ga bisa ya pak, padahal login YM bisa ..

    mohon pencerahannya dong..

    YM > didin_bakir

  166. alow mas mudji…saya mo nanya tentang remote desktop visa internet pake speedy…saya pake ultraVNC yang bisa selama ini,tetapi pemasalahannya untuk remote pas malam hari(mulai sore sampe malam) tu remote aksesnya lemot lemot bgt bgt…tu knp ya? ada tips tricks nya ga?

  167. salam mas aku mau sharing internet pake modem 3g siera 881u.dari kom1 kekom2 kekom3 dan seterusnya,tolong pncerahannya,trims bls keimail aku saja mas

  168. saya mau tnya, saya pake speedy 1 gb di rumah ada 2 komputer mau saya buat jaringan.
    1. gmn cara mensetting nya
    2. kalo saya mau membatasi akses quota ( jd 2 komputer itu masing2 500mb)pake software ato hardware apa ya?
    trims.

  169. Salam kenal Mas, mohon bantuannya Mas. saya lihat di local area connection status activity Sent tinggi kenapa receivednya rendah?
    Terima kasih sebelumnya.
    Salam sukses selalu

  170. Yth. Pak Mudji
    Terus terang saya ini awam tentang IT, tapi saya mau coba untuk belajar,saya mau minta tolong untuk di kasih pencerahan tentang pasang jaringan LAN koneksi kabel dengan 1 srver 2 client:
    1. untuk server mohon di kasih contoh untuk
    mengisi:

    IP address :
    subnet mask:
    gateway :
    Preferred DNS :
    Alternate DNS :

    2. Untuk client 1 dan 2 di isi berapa:

    IP address :
    subnet mask:
    gateway :
    Preferred DNS :
    Alternate DNS :

    mohon di di konfirmasi ke email saya annox_eab@yahoo.co.id saya tunggu balasannya kalau bisa secepatnya,
    sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terimakasih untuk bantuan dan pencerahannya?

  171. mas, aq mau nanya laptop aq itu internet nya bisa tp kok game online gak bisa ya ?
    padahal wkt itu sih bisa maen game online, tp setelah d otak atik settingan nya ma adek aq jd gak bisa nih gmn dund ….
    bantu aq ..
    thx yach bls

  172. assalamww
    mau nax nih kak…kmrin kan sy setting untuk router menggunakan linux n linux yg sy gunakan linux redhat, mslhnya client gak mau ping ke ip publikx pd hal daemon bindx udah disetting…..mohon bantuanx kak…

  173. @Andika, jika client lebih dari 1 dan menggunakan IP private utk koneksi internet, maka client memang tidak bisa ping ke ip public alias di NAT, atau anda install proxy server. Langsung saja dari client browsing ke internet.

  174. Halo Pak Mudti
    saya mau tanya..dikantor saya baru beli Server windows 2003 masalahnya kalo dari server ke klien ga masalah tapi kalo dari klien ke server selalu minta password…saya udah buka dg semua nama ga bisa…mohon petunjuk..thanks..

  175. @Yudie, jika anda menggunakan Active Directory, pastikan client sudah join domain. jika tidak , anda bisa membuat username/password utk client di computer server dan login dari client ke server menggunakan username/password tsb.

  176. @biwa, ciri2 jaringan ter ganggu virus jka me-scan menggunakan paketyzer adalah terjadi packet broadcast hampir setiap detik ada address yang dituju biasanya random/acak spt melakukan ip scanning

  177. @SAFRIL; untuk membangun jaringan LAN dibutuhkan HUB/Switch, cable LAN straight, beberapa komputer yang memiliki ethernet port, dan mongkonfikurasi ip address utk setiap komputer, disarankan menggunakan IP Private dengan network : 10.0.0.0/8, 172.16.0.0 s.d 172.31.0.0 dan 192.168.0.0/16

  178. @karang bs; cara ngejebol wifi yng d gembok, ada beberapa cara, dan bisa anda temukan di google.com, tapi sebaiknya jangan dilakukan krn hal ini illegal.

  179. @Adi; Internet bisa, tapi game online tidak bisa banyak penyebabnya, tapi yang jelas tidak ada masalah dengan koneksi internet, mungkin hanya butuh download software atau plug-in utk game online tertentu

  180. @ismail, klo tidak tercover dengan kabel daerah tsb, maka tidak bisa pasang speedy. alternatif lain bisa menggunakan wireless spt radio link atau vsat.

  181. @Sutarno:
    1. untuk server mohon di kasih contoh untuk
    mengisi:

    IP address : 192.168.1.1
    subnet mask: 255.255.255.0
    gateway : [ip address dari ISP anda]
    Preferred DNS : [minta ip ini dari ISP anda]
    Alternate DNS : [minta ip ini dari ISP anda]

    2. Untuk client 1 dan 2 di isi berapa:

    IP address : 192.168.1.2 [client1] 192.168.1.3 [client2]
    subnet mask: 255.255.255.0
    gateway : 192.168.1.1
    Preferred DNS : [minta ip ini dari ISP anda]
    Alternate DNS :

    Untuk bisa koneksi internet anda bisa mengaktifkan IP routing di server atau install software proxy atau mengaktifkan Internet Connection Sharing (ICS) bawaan windows pada server anda. ICS bisa didownload di http://mudji.net/ICS.zip

  182. @Suratman,
    saya lihat di local area connection status activity Sent tinggi kenapa receivednya rendah?
    -Sent tinggi artinya trafik dari PC anda keluar tinggi, sedangkan received adalah download trafik dari internet ke PC anda. Sebab knp sent tinggi bisa jadi anda melakukan upload file atau ada virus di PC anda yang melakukan broadcast traffic.

  183. Assalamu’alaikum, Pak Mudji
    Saya menggunakan 2 buah modem GPRS/3G dengan colokan USB. Bagaimana biar 2 modem tersebut bisa load balancing (kerja bareng). Saat ini jika saya sedang akses internet menggunakan 2 modem tsb, hanya modem yang saya “dial” terakhir yang bekerja. Info tentang load balancing menggunakan 2 interface LAN modem sdh pernah saya baca, tetapi yg 2 USB belum ketemu. Sebagai tambahan saya menginstall “WINGATE 6.2” untuk share internet ke Computer lain. Terima kasih
    Wassalamu’alaikum.

  184. @Wahid, wsalam ww
    load balancing akses internet harus melibatkan konfigurasi disisi Router ISP.
    Solusi lain, sebaiknya anda menyediakan 2 server dengan 2 operator ISP yang berbeda. 1 server ke operator A , dan di share ke sejumlah komputer lain, dan 1 server lagi ke operator B, dan di share ke komputer lain lagi. Jika salah satu koneksi internet down, anda tinggal mengalihkan komputer2 tsb ke server yang internetnya tetap live.

  185. 1. Yang dimaksud melibatkan konfigurasi disisi router ISP apa pak, mohon pencerahan.
    2. Kalo bisa hanya menggunakan 1 PC sbg server (hemat). Ada gak program virtual server yg bisa digunakan utk tujuan load balancing tsb.
    3. Saya menggunakan router linksys WRT 54 GL utk share intenet, bisa ga ngakali dr router tsb biar modem USB saya bisa load bareng2.
    Maaf pak banyak pertanyaan, masalahnya ditempatku blm ada jar speedy ato ISP lain yg support LAN interface kecuali GPRS modem. Jadi hrs mengoptimalkan modem tsb, kalo bisa semua bekerja otomatis (dlm hal pengalihan koneksi jika tjd down). Terima Kasih

  186. Pa, aku mo tnya..
    Dulu di kantor sy koneksi internetnya ga pke proxi, dan outlook bs terima ato kirim email dari luar domain.
    Tp sekarang kan pakai proxi, tp ko outlooknya ga bs terima atau kirim ke luar ya(yahoo atau gmail atao yang email lainya), hanya bs lokal saja di dlm domain. Bs bantu untuk settingnya ga Pa..?

  187. pa’ aku mau nanya nih…
    kantor aku udh punya hub wireless, cm portnya 4 buah smentara komputer kntor skitar 10 unit. untuk bisa mensharing internet apa bisa hub wireless tsb dihubungkan dengan hub lain. trima kasih

  188. pak, saya mo nanya tentang analisa jaringan dimana letak posisi titik(hub/switch,getway,router,repeater,bridge)

  189. Pak, saya mau tanya. apabila kita memakai kabelnya cat 6, sedangkan perangkatnya seperti swicth masih menggunakan speed yang 100 mbps, apakah ada pengaruh? misal swicth bisa cepat rusak atau adakah pengaruh yg lain?. (karena kabel cat 6 didesign untuk speed 1000 mbps) dan apakah ada pengaruh bila menggunakan patch cord cat5 e untuk ke PC, sedangkan di outlet menggunakan cat 6?

    Terima kasih

  190. mas aku bingung nih, gmana caranya biar 1 line bisa di pakai 2 speedy dengan operasionalnya menggunakan windows XP….
    mohon pencerahannya….
    kalau bisa mas sama settingannya ya mas…
    Thanks….

  191. mas mudji, mohon pencerahannya saya mencoba membuat jaringan dengan topologi speedy-modem TD8817 – Mikrotik RB750 – win server2003 – Client (mudah2an bener)untuk setting IP dst apalagi di window server 2003, oia inginnya siy dial speedynya lewat mikrotik jd modem adsl sebagai bridge saja mas. sekali lagi terima kasih dan mohon pencerahannya

  192. Mas, saya pengelola jaringan di sebuah sekolah. Kami membuat jaringan lokal dengan hub DLink 8 port untuk server dan 7 client (IP Address server manual sedankan client automatic) dan berjalan normal untuk file dan printer sharing serta ICS. Karena dibutuhkan maka hub kami ganti dengan switch DLink tipe DES-1016D dengan 16 port. Setting IP address server 192.168.0.1 dan subnet 255.255.255.0 dan client 192.168.0.2 dan subnet sama dengan server dst.Workgroup dapat terbaca dan file share antar client bisa namun server tidak dapat diakses (nameworkgroup is not accessible. You might not have permission…, the list of server for this workgroup is not currently available), serta tidak bisa sharing koneksi internet. Mohon pencerahannya. Terima kasih banyak atas bantuannya.

  193. ass’mualikum… pak boleh saya minta cara membuat load balacing menggunakan telkomflash (sbg mendongkra speedynya) dan speedy 2 Mbps menjadi satu,skrg saya menggunakan mikrotik PC Versi 2.2.27 kelemahan dan keuntungnya apa pak,, bisakah bapak kirimkan kealamat email saya…. wssalam

  194. Yth.Mas Mudji,
    Saya sdg mencoba remote komputer antar 2 tempat terpisah pake TightVNC, koneksi pake Speedy. Tapi ada masalah, kalau di masing2 tempat koneksi LAN-nya pake Hub-Router/Modem, tidak bisa terhubung. Tapi kalau salah satu PC yg mau remote di-sambung langsung ke Modem, bisa terhubung. Tapi ini merepotkan, krn berarti PC yg lain tdk bisa konek ke internet.
    Trus, IP yg di-isikan di Remote Host itu IP yg mana? Krn IP-Globalnya kan adanya di Router/Modem.
    Mohon bantuannya, terima kasih.

  195. dear pak mudji,
    nama saya aris,bekerja diperusahaann advertising sebagai operator mesin printer besar.saya mau tanya pak jaringan LAN kantor saya di blok jadi kita buat liat ato mau ngerubah IP nya,padahal IP tersebut ada kaitannya penting ke printer.cara membukannya gmana ya pak?apa harus pke software ato cara lain.. bantu saya solusinya pak, buat kelancaran kerja saya dan tambah ilmu.

    makasih pak mudji

    salam hormat

    aris hartanto

  196. Boss.. bisa tolong blog-in tentang prinsip dasar/skema kerja dasar dari instalasi LAN untuk 15 PC (10 desktop & 5 laptop) dengan menggunakan 1 Switch, Cable LAN dan Connector RJ45 (ketiga item perangkat tsb sudah cukup kan Boss?) Thanks so much!

  197. hai para master aku mau tanya nih kalo misalnya bikin jaringan internet LAN tanpa server mungkin ngga?perkiraan saya sih begini adslMODEM—->SWITCH—->CLIENT
    nah kalau pun mungkin gmna ya cara ngatur bandwidht nya???apakah harus pake alat lagi?apa namanya?
    katanya si ada modem/switch yang ada fasilitas ngatru bandwith nya tapi katanya ngga bisa di andalkan karena bakal sering minta restart,,,
    thanks

  198. duhhh….tolong nihhh…!!
    tolong jelasin gimana sih konfigurasi LAN HUB??
    maf ya…aku ni pemula…!!!
    terus spesipikasi hardware/perangkat apa ja yang digunakan???
    tolong penjelasannya….
    makasihhh….

  199. Saya mau LAN progranm di Win98 tapi program tsb jalan di dos. Apakah dimungkinkan nge LAN hanya melalui DOS saja? apakh bth software khusus?

    Tks

  200. aku mau buka warnet, tapi jaringan speedy yang pake kabel belum masuk ke tempatku, padahal speedy kayaknya “wajib”.
    apakah bisa pake speedy yang lewat udara ?

  201. Salam Kenal

    saya setting jaringan lokal cuma 2 komputer memakai hub,mnggunakan win xp, ketemu permasalahan, ada satu komputer (PC1) tidak bisa diakses padahal begitu buka network group nya nama komputer(PC1) tersebut terdeteksi oleh komputer satunya (PC2), komputer yang tidak bisa diakses tersebut (PC1) dapat mengakses pc yang lainnya (PC2).
    Saat PC2 meng click PC1 di workgroup nya muncul messge box
    …\\workgrop is not accesible.you migh not have permission to use this network resourcescontact administrator of this server to fin out if you have acces permission…
    Thes service is not started …

    yg membuat sy tdk mngerti ketka di Ping ip ke PC1 oleh PC2…bisa reply begitu juga sebaliknya..”
    ada virus kah di PC1 atu PC2 ??

    mohonpencerahan Terim kasih

  202. Ass..
    Mas, saya punya kendala masalah jaringan mohon pencerahannya,
    1. topologinya KTR PUSAT>ROUTER>VSAT>ROUTER>LAN KTR CAB
    2. USer kurang lebih 50 user
    3. IP. ROUTER PUSAT 20.2.7.1 proxy 20.2.7.7
    IP. ROUTER CAB 20.2.19.1 Network user
    20.2.19.1 s/d 20.2.19.254 dengan SM
    255.255.255.0

    yang saya mau tanyakan bisa ngga dari router cisco kita berikan server untuk memakai bandwidth control agar dapat mengatur bandwidth di LAN cab..
    Dengan memakai IP yang sama dengan Router Cab (NIC1: 20.2.19.6 ; NIC2: 20.2.19.26).
    Mohon di bantu Pak, saya tunggu pencerahannya (bleetzer@yahoo.com) thanks
    Wass

  203. bos, minta tlong kasih tau langkah2 mengkoneksikan server yg pake win2003 server dengan client win xp mulai dari nol apalagi konfigurasinya seperti DSN, domain, please, maksih sebelumnya, by the way websitenya bagus banget…

  204. mas, saya mau nanya, saya baru belajar jaringan dan mencoba meremote dua buah komputer (pakai VNC viewer) melalui kabel cross rj45 ternyata berhasil tapi ku mencoba mengkoneksikan melalui internet (tanpa kabel cross) ternyata gak pernah berhasil alias selalu gagal terus, apa yah kendalanya kalo bisa minta referensi atau penjelasan yang rinci untuk bisa koneksi lewat internet pake VNC. saya pakai 2 buah modem wireless (hp nokia cdma flexi) dan OS windows XP apakah bisa, apa2 syarat yang diperlukan. sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih dan saya sangat berharap balasannya…… mohon dikonfirmasi di email saya agus.kemas@gmail.com.

  205. @Agus, VNC viewer butuh koneksi IP secara langsung, jika ada memiliki PC dgn IP via internet yang bisa di ping dari PC lawannya, maka VNC viewer akan bekerja normal spt anda menghubungkan pc to pc dengan crosscable.
    Biasanya via Internet IP customer menggunakan IP Private utk menghemat jatah IP Public di sisi provider. Anda bisa meremote PC and menggunakan akses Internet dengan menginstall software TeamViewer (www.teamviewer.com/download/index.aspx) di kedua PC tersebut yg terhubung ke internet.

  206. salam kenal guru…
    kenapa kabel LAN yg dipasang pd salah satu pc tidak bisa koneksi ke server, padahal kabel tsb sudah dicoba ke pc lain berhasil, pd LAN properties untuk sent ada angka tapi utk receives nol, apa karena LAN cardnya rusak (Lan Card onboard) berarti ganti donk, BIOS sudah diatur… trims atas jawabannya!!

  207. Mas saya punya 2 adsl linksys Ag241,saya mau membuat di gedung 2 bisa inet dengan mengunakan jalur telepon sdgkan Gedung 1 sdh lengkap fasilitas inet & lan. bagaimana menseting Linksys tesebut.trim’s atas bantuannya.

  208. pak saya mau tanya..
    gmana cara mengatasi kelemahan pada topologi star yang salah satunya adalah jika HUB pusatnya mengalami kegagalan operasi..

    THX’S

  209. Slm knal…..mas mau nanya,saya seorang teknisi Lab skul,klau pasang Lan 2 Hub gmn?jumlah komputernya 40 PC,tolong jelaskan Model pengkabelan sama setting IP nya,,,trima ksh byk.

  210. kenapa local area status sent – received nya terus bertambah sampai jutaan byte, padahal tidak browsing apapun, mohon pencerahan nya terima kasih

  211. Assalamu’alaikum
    klo ada pesan “no network provider accepted the given network path” itu knapa ya? trus gimana solusinya?
    mohon pencerahannya
    thanks

  212. PAK saya mohon pencerahan saya buka warnet dari modem ceria 1 pc 1 modem ada 5 pc saya bingung apakah bisa di pasangkan billing untuk warnet jenis saya ini …yg saya butuhkan cuma untuk memutuskan waktu user online ad yg bilang pakai software netop school mohon pencerahan pak yg bagus nya bagaimana trima kasih

  213. Sebelumnya saya mau ferifikasi klo coment yg saya kirim ni beda dari topik!!!! tpi masih brhubungan jga dengan jaringan!. Begini pak…. saya pake Tim Viewer untuk monitoring pc server ke client DLAM SATU LAN, yg mau saya tanyakan gmna caranya pake tim viewer untuk monitoring pc ke pc tpi beda LAN!!! Sblumnya trima kasih atas Tutornya……Salam.

  214. Ass.wr.wb
    Mas, sy pake 2 PC brmksd untuk di WLAN’kan. Namun stlh di ping statusnya refly from tetapi pada saat di eksplorer dengan memanggil ip PC yg lain ada tulisan access denied. Mohon petunjuknya ! Terimakasih
    Wassalam

  215. Pak mohon penerahannya, saya ada masalah ketika mau ngeprint di printer komputer sebelah kenapa tidak terdeteksi padahal ketika saya ping udah terkoneksi dan juga sudah 1 group tetapi tetap tidak terkoneksi.
    Mohon bantuannya terima kasih.

  216. Klo sy mau pasang jaringan yg jaraknya sekitar 200m dr server gmn ya pak..?? apakah kabel utp msh kuat utk jarak sejauh itu..??
    trims

  217. maaf pa mau ikut nanya.
    klo untuk masalh game online yang sering dc apakah mungkin disebabkan kabel UTP yang kurang bagus atau ada masalah lain???
    hal ini ( sering dc ) hanya pada Game online saja sedangkan jika sebatas browsing lancaar ga da masalah?
    oh iya ini Topo jaringan saya

    Modem > PC router OS Ubuntu( Bandwidth Manager + Proxy ) > PC Kien OS XP sp3

  218. mas bagai mana ya bikin share data via Wlan mas
    dah tak coba send recieved nya dah oke dan conect tapi datanya kok gak share ya.. padahal dah tak share foldernya trus ada permintaan permission segala tu gimana ya

  219. saya mw tanya, pada topologi star biasa kita kenal hub sebagai pusat penghubung komputer. apa ada nama lain dari hub? yang dibilang komputer host itu, hub ya?

  220. Bos…

    adakah cara setting sebuah PC supaya disaat di booting/baru dinyalain,,kemudian lnsg bisa RDP ke server Host, sehingga PC tsb lnsg bisa akses server..tapi tanpa menggunakan tambahan hardware lainnya…lebih ke arah settingan di OS atau skrip,,OS client pakai XP SP2 ..OS Host pakai win 2003 server R2…thx

  221. kantor saya dengan dengan rumah saya.kantor saya sudah ada jarinagn internetnya menggunakan LAN.yang saya tanyakan bagaimana caranya mengoneksikan internet dari kantor ke rumah?

  222. Ass wr.wb
    mohon pencerahan membuat IP menjadi statis. saya memakai wireless modem CDMA venus VT-80E paket flexi unlimited. trims

  223. Mau tanya, kenapa jaringan LAN ku kok cuma bisa detect satu arah ya? padahal setting IP nya udah bener..
    sebelumnya komputerku bisa lihat shared folder dari komputer temenku dan komputer temenku juga bisa lihat shared folder. tapi sekarang hanya komputer temenku yang bisa baca shared folderku.
    kabel LAN udah di cek normal, bahkan saya sudah beli yang baru untuk lebih yakin lagi. ternyata tetap ga bisa..

    sekarang ini saya coba lagi pasang LAN buat main game bareng, jika saya buat server, komputer lain bisa connect. akan tetapi jika komputer lain yang buat server saya hanya bisa detect server itu tetapi tidak bisa connect.
    mohon bantuannya..

  224. mas,salm kenal…
    mau tanya…cara nge_lan dari ruang A(4PC-1servr)ke ruang B(12PC), jarak sekitar 8m,alat yang diperlukan pa ja ya biar semua pc terhubung?pa pake 2 hub,1 hub untuk ruangA dan 1 lg tuk ruangB(ikut hub ruangA)? kalo pake koneksi internet pa perlu router? bingung tatanannya..maklum newbie..^_^ mohon pencerahannya..

  225. slam knal mas.. mhon bantuannya dunt
    sya da tugas untuk membuat jaringan lan di kantor tpi pke pcnya cuma 50. alat2’nya pa yah
    bagusnya skemanya bagaimana…
    tlong pencrahannya ya… maklum nubie mas

  226. Salam kenal pak …..begini topolgy kantor saya ….komp server mengunakan 2 lan card

    modem adsl 192.168.1.x
    router ap. 192.168.1.x
    ip komp server 192.168.0.x

    a.yg sy ingin tanyakan bagaimana > untuk komputer client yg terhubung ke domain server > agar bisa kita atur mendapatkan jaringan yg ada di adsl internet agar bisa akses ke Internet> / atau sebaliknya tdk saya berikan hak akses ke internet, di atur lwt komp server.

    b.untuk laptop krna ip mengunakan DHCP agar bs langsung terhubung ke internet melalui router Ap. 192.168.1.x

    Mohon untuk penyerahan sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih .

  227. Om saya mau tny nie…
    1. apa bisa hanya men share jaringan speedy yang terhubung dari 1 notebook(NB) ke NB yang laen menggunakan WLAN/WIFI yg ada di masing2 NB???
    2. kalau mmg bs, bagaimana cara mensetting notebook server n notebook client??

  228. om saya mw nanya gimna ya kalau………….
    Microtic for Router (langkah”y) dengan konfigurasinya, Windows 2003 Server, Web Server dan Web Client, Wireless Network.

  229. salam

    pak saya mau tanya, saya punya warnet dengan 10 pc untuk game online tetapi sinyal sering putus2 dan sering terjadi diskonek..yang mau saya tanyakan adakah alat penguat sinyal untuk warnet, atau ada cara lain gar koneksinya keat dan stabil?
    terimakasih

  230. pak mau tanyak gmna cara menghubungkan agar pc client bisa internet krna dah capek gak bsa jga mensharingnya untuk server saya pakai 2 lancard, mohon langkah2nya pak secara detail klu bisa krim ke alamat sya pak, mohon bantuan dan sebelumnya sya ucapkan terimah kasih

  231. Mau merencanakan design jaringan LAN untuk kantor jumlah user : 150 user terdiri dari 5 lantai( masing lantai luas 100m2 :30 user )
    Kriteria :
    * switch hub ke swicth hub menggunakan kabel FO
    * Mengunakan bandwith management
    * Akan dihubungkan ke Server / Bank Data ( optional )
    Mohon pak saya diberikan type / merk device apa yang diperlukan kebutuhan jaringan diatas

    Terimakasih
    giyoto@gmail.com

  232. Teman – teman mohon bantuannya donk, di kantor aku ada 2 laptop yg tidak bisa explore ke LAN, workgroupnya udah ada tp begtu di klik akan kluar tulisan “workgroup is not accessible. You might not have permission to use network resource. contact the administrator of this server to find out if you have access permission

    the list of servers for this workgroup is not currently available”

    mohon bantuannya yaah temen – temAN terima kasih…!!

  233. mau tanya,gmna caranya jaringan LAN speedy dan LAN print dalam satu komputer biar tidak betrok?tlg penjelasannya?

  234. mohon bantuannya,gmna cranya untuk bisa konek antara speedy dan mesin foto copy canon untuk print.mslhy setiap sy berhasil mengonekkan canon dan setelah itu speedy d hdpkan maka mesin canon tdi gak konek lg.sya memakai kabel LAN ?di mohon bantuannya?terima kasih !!!

  235. Teman – teman mohon bantuannya donk, di kantor aku ada 2 laptop yg tidak bisa explore ke LAN, workgroupnya udah ada tp begtu di klik akan kluar tulisan “workgroup is not accessible. You might not have permission to use network resource. contact the administrator of this server to find out if you have access permission

    the list of servers for this workgroup is not currently available”

    mohon bantuannya yaah temen – temAN terima kasih…!!

  236. mau tanya…
    saya punya warnet, billing sudah diinstall tapi komputer clien tidak terbaca di billing server, setelah dilihat di internet connection lan nya ada tanda kunci, gimana cara membukanya, mohon bantuannya… makasih

  237. Salam kenal dan mau nanya neh pak,,kalau warnet dengan menggunakan modem CDMa dimasing2 PC nya bisa gak ya dihubungkan ke server biar bisa dipantau dari server,(pasang billing)maksudnya,,,kalau bisa tolong kasih tau caranya dunk,,,,makash sebelunya,n kalau bisa kirim via email ya pak,,,,thank’s.

  238. saya punya warnet, billing sudah diinstall cafe manila 8.6.6 tapi komputer clien tidak terbaca di billing server ( offline ), padahal sebelum’y sudah lebih dr 1thn berjalan normal & setelah di coba inslal billing yg lain pun tidak terkoneksi jg, mohon bantuan & pencerahan’y pak kl bs kirim via email ya pak aliudin78@gmail.com…trims.

  239. Salam saya mohon bantuanya dikantor saya interntnya atau hotspotnya nga bisa di hubungkan dgn leptop saya karena internetnya pake D-LINK, SISTEM INC ROUTER HOME jadi harus daftar gitu. apakah saya bisa terhubung dgn jaringanya menggunakan cara lain atau masuk tanpa di ketahui…..????

  240. pak saya mau tanya bagaimana cara membagi bandwidth pada 7 comp client dan 1 comp server tanpa menggunakan software, saya menggunakan koneksi speedy 2 mbps, dan software apasaja yang perlu diinstal di client.Mohon bantuannya,kalau bisa kirim ke email saya bunz.ikop@gmail.com
    terimakasih sebelumnya

  241. Ass.Wr.Wb.

    Suhu Mudji……
    Saya tidak begitu faham tentang pembuatan jaringan. Kantor saya ingin setup jaringan server pake window server 2003. Kalo boleh tahu pake tenaga jasa ahli brapa biayanyanya dan butuh brapa lama? saya sudah ada 1 unit PC yang akan dipake sebagai server,trus pake ISP first media… trus kliennya yang pake kabel hanya 2uit PC… selebih ada 20 unit Notebook yang ikut dari jaringannya…

    Mohon pencerahannyaSuhu Mudji.

    Wass.,
    Kodrat – Jkt

  242. Assalamualaikum Pak Said, saya mau tanya : komputer di warnet saya sering ngak connect karena unplug, kira2 apa penyebab dan yang salah. karna sebelumnya bisa online /di pakai.
    kira2 apanya yang harus di check lagi, trima kasih
    wassalam

  243. pa tolongin saya nich
    saya baru beli mikrotik untuk keperluan warnet saya namun baru kabel mau di koneksikan dgn mikrotik tersebut tidak bisa terkoneksi ke internet untuk mendownload winboxnya kira2 apa ya pak yg jd masalahnya…mohon pencerahannya

  244. activity LAn nyampe jutaan bytes kenapa ya??klo yg lain normal….jad buka browsing lemot banget thanks,,,,,,,,

  245. Saya menggunakan AP TPLINK TL-WR743ND. untuk urusan internetan semua client ga ada masalah. Masalah utama adalah: Notebook (WIN7) tidak bisa lihat folder/printer (shared) di desktop (WINXP), sebaliknya Deskop bisa lihat folder di Notebook. Desktop saya konek langsung ke Router. Saya sdh teramat lelah ngoprek2 settingan di AP maupun di Notebook. Apakah salah saya? mohon pencerahannya. Makasih sejuta kali

  246. bagaimana cara membuat server winxp seperti win2000 server yang bisa mengatur akses data kemana yang kita inginkan

  247. assalamualaikum,

    agan2..saya abis memasang kabel ubiquiti underground…tapi pas saya test (ujung2nya sudah saya pasangin rj45 straight) dengan lan tester hasilnya adalah short…kira2 apa ya penyebabnya..kalo dari konektor nya sendiri dan grimpingan nya sendiri saya sih yakin banget tidak ada yang salah…karena ini memang pekerjaan saya sehari hari…

    terima kasih banyak

  248. Pingback: dfajar7
  249. Mau nanyak nih mas. Kabel coaxial itu bisa gak menggunakan jaringan peer to peer? Kasih dong penjelasannya. Trus speedy itu masuk k jaringan lan man atau wan.

  250. Selamat malam gan. Mohon bantuannya, sya ada tugas bgni.
    ada komputer dg segmen 3, ada laptop segmen 6. Laptop dg komputer terhubung dalam 1 router yang tersambung oleh modem internet yg dhcp. Bgmana caranya supaya saya bisa conectkan komp dg laptop tsb supaya dlam 1 jaringan
    terimakasih sbelumnya

  251. Jika segmen 3 dan segmen 6 terhubung langsung ke satu router yg sama, maka seharusnya komputer and laptop sdh bisa saling terhubung.
    Jika alamat IP clients utk tiap segmen disedikan oleh DHCP, maka anda perlu mengkonfigurasi SVI utk masing2 segmen dan mengkonfigurasi DHCP scope subnet utk masing2 di modem sebagai DHCP server.
    Jika client dan DHCP server berada di segmen jaringan berbeda, anda harus mengkonfigurasi di SVI “DHCP-relay” yg di cisco biasanya dengan command “ip helper-address [ip address dhcp server]”

  252. I must thank you for the efforts you have put in writing this website.
    I really hope to view the same high-grade blog posts by you later
    on as well. In fact, your creative writing abilities has motivated
    me to get my own blog now 😉

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *